Italia dan Swedia Masih Mandul di Babak Pertama

Jum'at, 17 Juni 2016 - 20:54 WIB
Italia dan Swedia Masih...
Italia dan Swedia Masih Mandul di Babak Pertama
A A A
TOULOUSE - Laga Italia versus Swedia di babak penyisihan grup E Piala Eropa masih berlangsung sama kuat. Bermain di Stadium Municipal, Jumat (17/6/2016) kedua tim sama-sama gagal menorehkan gol.

Seperti biasa, Italia memulai pertandingan dengan strategi bertahan. Swedia coba memanfaatkan keadaan itu untuk mencuri gol di menit-menit awal. Namun tembok pertahanan Italia masih sulit ditembus oleh Zlatan Ibrahimovic dan kawan-kawan.

Memasuki menit ke-15, Italia baru berani tampil menyerang. Meski demikian mereka tak bisa menebar ancaman serius ke gawang Swedia kawalan Andreas Isaksson.

Tak lama kemudian, Swedia kembali memegang kendali permainan. Namun hasilnya sama saja, mereka tak mampu menciptakan peluang emas. Bahkan kiper Italia, Gianluigi Buffon tak perlu bekerja keras dalam menyelamatkan gawangnya. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Susunan pemain:
Italia:
Buffon; Chiellini, Barzagli, Bonucci; Candreva, Giaccherini, De Rossi, Parolo, Florenzi; Eder, Pelle

Swedia:
Isaksson; Olsson, Granqvist, Lindelof, E. Johansson; Forsberg, Kallstrom, Ekdal, S. Larsson; Ibrahimovic, Guidetti
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3322 seconds (0.1#10.140)