Preview Swedia vs Belgia : Partai Hidup Mati

Rabu, 22 Juni 2016 - 13:00 WIB
Preview Swedia vs Belgia...
Preview Swedia vs Belgia : Partai Hidup Mati
A A A
NICE - Partai hidup mati. Itulah embel-embel yang akan menyertai pertemuan Swedia kontra Belgia di pertandingan terakhir Grup E Piala Eropa 2016.

Swedia bakal mencoba mengoyak jala Belgia di Stade de Nice pada Kamis (23/6/2016) dini hari WIB. Peluang Swedia masih terbuka dengan berada di posisi ketiga hasil sekali imbang melawan Irlandia. Sialnya mereka kalah di detik akhir saat jumpa Italia.

Hanya dengan kemenangan yang bisa mengangkat pamor Zlatan Ibrahimovic. Posisi mereka yang ada di peringkat ketiga juga terbilang belum aman. Swedia tidak termasuk tim dalam kategori peringkat ketiga terbaik yang sementara ini disandang Slovakia, Irlandia Utara, dan Portugal.

Belgia, sebenarnya posisi mereka sedikit aman dengan berada di peringkat kedua. Tapi, hal ini masih jadi incaran Swedia dan Irlandia mengingat kedua tim tersebut selisih dua poin.

Guna mendulang angka, pelatih Swedia Erik Hamren kemungkinan akan membongkar skuat. Ia akan menggantikan posisi pemain yang dinilainya tak bisa kerja maksimal di dua laga sebelumnya. John Guidetti, Albin Ekdal dan Erik Johansson rasanya akan menghangatkan bangku cadangan setelah dinilai kurang maksimal.

Sebagai gantinya, Hamren akan memainkan Marcus Berg untuk menemani Ibrahimovic di lini. Sedangkan lini tengah akan diberikan pada Oscar Lewicki. Di pertahanan Hamren sepertinya akan mengembalikan ke bek senior Mikael Lustig.

Kondisi berbeda terjadi di kubu Belgia. Pelatih Marc Wilomts sepertinya akan mempertahankan komposisi tim. Romelu Lukaku tetap dipercaya sebagai mesin gol. Pergerakannya nanti akan dibantu Eden Hazard, Kevin De Bruyne, dan Yannick Carrasco. Radja Nainggolan yang sempat disimpan di laga kedua, kemungkinan akan diduetkan dengan Axel Witsel di lini tengah.

Prakiraan Susunan Pemain
Swedia (4-4-2)
Isaksson; Olsson, Granqvist, Lindelof, Lustig; Forsberg, Kallstrom, Lewicki, Larsson; Berg, Ibrahimovic

Belgia (4-2-3-1)
Courtois; Verthongen, Vermaelen, Alderweireld. Ciman; Nainggolan, Witsel; Hazard, De Bruyne, Carassco; Lukaku

Head to Head
2/6/2014 Swedia vs Belgia 0-2
11/6/2000 Belgia vs Swedia 2-1
21/2/1990 Belgia vs Swedia 0-0
4/10/1961 Belgia vs Swedia 0-2
19/10/1960 Swedia vs Belgia 2-0

Lima Pertandingan Terakhir Swedia
30/03/16 Swedia vs Republik Ceko 1-1
31/05/16 Swedia vs Slovenia 0-0
05/06/16 Swedia vs Wales 3-0
13/06/16 Irlandia vs Swedia 1-1
17/06/16 Italia vs Swedia 1-0

Lima Pertandingan Terakhir Belgia
28/05/16 Swiss vs Belgia 1-2
02/06/16 Belgia vs Finlandia 1-1
05/06/16 Belgia vs Norwegia 3-2
14/06/16 Belgia vs Italia 0-2
18/06/16 Belgia vs Irlandia 3-0
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7947 seconds (0.1#10.140)