Berharap Bantuan Dewi Fortuna
A
A
A
NICE - Satu tempat di babak gugur Piala Eropa 2016 dari Grup E telah direbut Italia. Secara matematis Gli Azzurri sudah mengunci posisi pertama sekalipun kalah pada partai terakhir penyisihan grup.
Sementara posisi Belgia belum sepenuhnya aman. Walau jadi runner-up sementara dengan tiga angka, mereka bisa saja jadi juru kunci jika ditimpa kesialan. Mereka bukan tidak mungkin nantinya berada di belakang Swedia dan Republik Irlandia.
Sedangkan Swedia serta Republik Irlandia berada di titik nadir. Baru mengoleksi satu angka, keduanya butuh pertolongan dewi keberuntungan agar tetap hadir di Prancis. Itu berarti, Zlatan Ibrahimovic wajib membantu Swedia mengalahkan Belgia.
Grup E
Keterangan: T=Tampil, I=Imbang, K=Kalah, MG=Memasukan Gol, KG=Kemasukan Gol, S=Selisih Gol, P=Poin
Pertandingan
Italia vs Republik Irlandia Stade Pierre-Mauroy, Villeneuve-d'Ascq
Swedia vs Belgia Allianz Riviera, Nice
Jadwal : Kamis (23/6/2016)
Waktu : 02.00 WIB
Permutasi Grup E
Italia
Italia sudah meraih enam angka dan dipastikan lolos ke babak gugur sebagai jawara Grup E. Posisi Gli Azzurri tidak akan terganggu sekalipun kalah dari Republik Irlandia, dan Belgia menundukan Swedia.
Sayangnya dengan jadi juara Grup E, justru menambah beban armada Antonio Conte. Saat di fase 16 Besar, Italia akan berjumpa Spanyol yang menjadi runner-up Grup D. Dan, siapapun yang lolos ke perempat final, berpotensi bertemu jawara Piala Dunia 2014, Jerman.
Belgia
Belgia akan merebut posisi kedua hanya dengan hasil imbang. Bila tercapai, mereka akan menjajal jawara Grup F yang kemungkinan direbut Hungaria atau Portugal. Tapi, bisa saja Belgia malah batal melaju ke babak gugur. Itu akan terjadi bila kalah dari Swedia, dan Republik Irlandia menundukan Italia.
Belgia bisa turun ke posisi tiga jika kalah dari Swedia, asalkan Republik Irlandia tidak merebut angka penuh dari Italia. Bila terjadi, mereka bisa berharap lolos ke fase berikutnya lewat jalur empat besar tim posisi tiga terbaik.
Swedia
Swedia akan merebut posisi kedua jika mengalahkan Belgia, asalkan Italia menundukan Republik Irlandia. Tapi, kemenangan atas Belgia juga memastikan Swedia menempati posisi tiga dengan empat angka. Itu sudah cukup membawa mereka melaju ke babak selanjutnya.
Ada kemungkinan Swedia dan Republik Irlandia sama-sama mengoleksi empat angka. Bila itu terjadi, maka siapa yang lebih unggul akan ditentukan lewat selisih gol, jumlah gol, catatan disiplin dan koefisien. Dan, koefisien Swedia lebih tinggi dari Republik Irlandia.
Republik Irlandia
Republik Irlandia harus menundukan Italia agar peluang melaju ke fase 16 Besar tetap terjaga. Mereka hanya bisa jadi runner-up bila menang minimal 4-0 kontra Italia, dan Swedia hanya unggul 1-0 atas Belgia.
Republik Irlandia bisa menempati posisi tiga jika melumat Italia, dan Belgia imbang dengan Swedia. Sekiranya nanti Republik Irlandia dan Belgia sama-sama mendulang empat angka, Belgia tetap di atas karena pernah menang 3-0.
Sementara posisi Belgia belum sepenuhnya aman. Walau jadi runner-up sementara dengan tiga angka, mereka bisa saja jadi juru kunci jika ditimpa kesialan. Mereka bukan tidak mungkin nantinya berada di belakang Swedia dan Republik Irlandia.
Sedangkan Swedia serta Republik Irlandia berada di titik nadir. Baru mengoleksi satu angka, keduanya butuh pertolongan dewi keberuntungan agar tetap hadir di Prancis. Itu berarti, Zlatan Ibrahimovic wajib membantu Swedia mengalahkan Belgia.
Grup E
No | Tim | T | M | I | K | MG | KG | S | P |
1 | Italia | 2 | 2 | 0 | 0 | 3 | 0 | +3 | 6 |
2 | Belgia | 2 | 1 | 0 | 1 | 3 | 2 | +1 | 3 |
3 | Swedia | 2 | 0 | 1 | 1 | 1 | 2 | -1 | 1 |
4 | Republik Irlandia | 2 | 0 | 1 | 1 | 1 | 4 | -3 | 1 |
Keterangan: T=Tampil, I=Imbang, K=Kalah, MG=Memasukan Gol, KG=Kemasukan Gol, S=Selisih Gol, P=Poin
Pertandingan
Italia vs Republik Irlandia Stade Pierre-Mauroy, Villeneuve-d'Ascq
Swedia vs Belgia Allianz Riviera, Nice
Jadwal : Kamis (23/6/2016)
Waktu : 02.00 WIB
Permutasi Grup E
Italia
Italia sudah meraih enam angka dan dipastikan lolos ke babak gugur sebagai jawara Grup E. Posisi Gli Azzurri tidak akan terganggu sekalipun kalah dari Republik Irlandia, dan Belgia menundukan Swedia.
Sayangnya dengan jadi juara Grup E, justru menambah beban armada Antonio Conte. Saat di fase 16 Besar, Italia akan berjumpa Spanyol yang menjadi runner-up Grup D. Dan, siapapun yang lolos ke perempat final, berpotensi bertemu jawara Piala Dunia 2014, Jerman.
Belgia
Belgia akan merebut posisi kedua hanya dengan hasil imbang. Bila tercapai, mereka akan menjajal jawara Grup F yang kemungkinan direbut Hungaria atau Portugal. Tapi, bisa saja Belgia malah batal melaju ke babak gugur. Itu akan terjadi bila kalah dari Swedia, dan Republik Irlandia menundukan Italia.
Belgia bisa turun ke posisi tiga jika kalah dari Swedia, asalkan Republik Irlandia tidak merebut angka penuh dari Italia. Bila terjadi, mereka bisa berharap lolos ke fase berikutnya lewat jalur empat besar tim posisi tiga terbaik.
Swedia
Swedia akan merebut posisi kedua jika mengalahkan Belgia, asalkan Italia menundukan Republik Irlandia. Tapi, kemenangan atas Belgia juga memastikan Swedia menempati posisi tiga dengan empat angka. Itu sudah cukup membawa mereka melaju ke babak selanjutnya.
Ada kemungkinan Swedia dan Republik Irlandia sama-sama mengoleksi empat angka. Bila itu terjadi, maka siapa yang lebih unggul akan ditentukan lewat selisih gol, jumlah gol, catatan disiplin dan koefisien. Dan, koefisien Swedia lebih tinggi dari Republik Irlandia.
Republik Irlandia
Republik Irlandia harus menundukan Italia agar peluang melaju ke fase 16 Besar tetap terjaga. Mereka hanya bisa jadi runner-up bila menang minimal 4-0 kontra Italia, dan Swedia hanya unggul 1-0 atas Belgia.
Republik Irlandia bisa menempati posisi tiga jika melumat Italia, dan Belgia imbang dengan Swedia. Sekiranya nanti Republik Irlandia dan Belgia sama-sama mendulang empat angka, Belgia tetap di atas karena pernah menang 3-0.
(mir)