Arema Belum Nyaman Duduk di Puncak Klasemen

Kamis, 23 Juni 2016 - 18:06 WIB
Arema Belum Nyaman Duduk...
Arema Belum Nyaman Duduk di Puncak Klasemen
A A A
MALANG - Arema Cronus masih memuncaki klasemen Indonesia Soccer Championship (ISC). Hingga pekan ketujuh, Arema sudah mengantongi 16 poin. Meski demikian, kubu Singo Edan belum merasa lega. Sebab mereka hanya berjarak dua angka dari Persipura Jayapura yang bakal dihadapinya pada Minggu (26/6/2016).

Laga tersebut akan digelar di Stadion Kanjuruhan Malang. Jika kalah, tentu Arema harus rela menyerahkan singgasana klasemen ke kubu Mutiara Hitam.

"Tim-tim yang posisinya di bawah Arema tentu ingin mendapatkan posisi yang ditempati Arema sekarang. Termasuk Persipura yang bakal menghadapi kami nanti. Jadi tim harus kerja lebih keras dan benar-benar fokus agar bisa terus memimpin," kata pelatih Arema, Milomir Seslija, Kamis (23/6/2016).

Milo meminta anak didiknya agar tidak terbuai dengan status pemuncak klasemen. Sebab Persipura punya kekuatan yang mengerikan dan itu telah mereka buktikan dalam empat laga terakhir. Pada kesempatannya tersebut, Boaz Salossa Cs selalu meraih kemenangan. Sedangkan Arema hanya merasakan hasil positif dalam tiga laga terakhir.

Komentar yang nyaris serupa juga diungkapkan Cristian Gonzales. Menurutnya, Persipura merupakan lawan yang seimbang dengan Arema.

"Arema dan Persipura dalam level yang hampir sama dan saya yakin itu akan menjadi pertandingan yang tidak mudah. Namun saya sangat optimistis bisa mengalahkan Persipura," ucap striker berjuluk El Loco tersebut.

Setelah Persipura, Arema sudah ditunggu laga yang cukup berat. Di pekan kesembilan, 1 Juli 2016, mereka bakal menghadapi Semen Padang yang saat ini bertengger di posisi delapan klasemen.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1178 seconds (0.1#10.140)