Dapatkan Bomber Belgia, Chelsea Sukses Salip Palace dan Juventus

Rabu, 29 Juni 2016 - 16:00 WIB
Dapatkan Bomber Belgia,...
Dapatkan Bomber Belgia, Chelsea Sukses Salip Palace dan Juventus
A A A
LONDON - Striker milik Olympique Marseille, Michy Batshuayi, telah menolak proposal penawaran sejumlah klub besar Eropa. Kini, dia tak lama lagi akan mengikuti jejak beberapa seniornya ke sebuah klub di Liga Inggris.

Seperti dilaporkan oleh L’Equipe, bomber muda Marseille dan juga Timnas Belgia di Piala Eropa 2016, Michy Batshuayi. Telah menolak proposal penawaran dari Juventus, Crystal Palace dan West Ham United, dalam rangka memilih Chelsea.

Tim London Biru telah memenangkan kompetisi buat mendapatkan penyerang yang musim lalu menghasilkan 17 gol buat Marseille pada Ligue 1 Prancis musim lalu. Walau begitu, Chelsea mesti bersedia menebus tanda tangan striker berusia 22 tahun itu seharga 33,3 juta Poundsterling.

Dalam laporan terbaru Mirror dan sejumlah media massa Inggris. Michy telah diberi izin khusus meninggalkan Timnas Belgia di arena Piala Eropa 2016 untuk melakoni tes medis di markas Chelsea.

Michy nantinya diklaim akan meneken kontrak kerja lima tahun untuk menjadi pemain pertama yang didatangkan oleh manajer baru The Blues, Antonio Conte.

Adapun sebelum ini Chelsea sebenarnya memilih untuk mendatangkan kembali Romelu Lukaku dari Everton atau menghadirkan Alvaro Morata dari Real Madrid. Tapi rencana itu dibatalkan pada Selasa (28/6/2016) pukul 17:00 sore waktu setempat.

Hal itu dilakukan setelah mendengar kalau rival mereka di Kota London, Crystal Palace, telah melontarkan penawaran terlebih dulu. The Eagles menyodorkan 31,6 juta Poundsterling plus gaji mingguan 110 ribu Poundsterling buat bomber bertinggi badan 182 cm tersebut.

Khawatir Michy tertarik, Chelsea lantas ikut meramaikan bursa transfernya dengan sebuah proposal transfer 33 juta Poundsterling yang tak dapat di tolak oleh Marseille dan Michy.

Para pemain Timnas Belgia yang akan, pernah dan masih berkostum Chelsea (mirror.co.uk)
Kini, Michy (nomor punggung 22) mengikuti jejak sejumlah seniornya di Timnas Belgia yang pernah dan masih berkostum Chelsea, macam Eden Hazard, Lukaku dan Kevin De Bruyne.

Adapun media Inggris mengklaim kalau The Pensioners (julukan lain Chelsea) masih berniat untuk mendatangkan gelandang Timnas Belgia yang bermain buat AS Roma, Radja Nainggolan. Midfielder Leicester City dan Timnas Prancis, N’golo Kante, serta defender Everton, John Stones.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5096 seconds (0.1#10.140)