Kritik Jerman Menguap, UEFA Pertahankan Format 24 Negara

Minggu, 10 Juli 2016 - 19:42 WIB
Kritik Jerman Menguap,...
Kritik Jerman Menguap, UEFA Pertahankan Format 24 Negara
A A A
PARIS - Badan Sepak Bola Eropa (UEFA) akan mempertahankan format peserta 24 negara untuk Piala Eropa 2020. Menurut UEFA, format peserta di Piala Eropa 2020 sudah diputuskan, sehingga tak akan kembali ke konsep lama (16 tim).

Meski demikian, UEFA masih terus mengkaji dan mengevaluasi pelaksanaan Piala Eropa dengan format baru itu. UEFA membuat panitia khusus (Komite Kompetisi Timnas UEFA) yang terus mempelajari unsur-unsur yang berbeda. Dengan dibentuknya panitia tersebut, UEFA masih membuka kemungkinan akan kembali ke format lama, atau bahkan memperluasnya menjadi 32 peserta seperti Piala Dunia.

"Panitia khusus ini terus mengkaji unsur-unsur yang berbeda dan akan melengkapi itu dengan proposal," kata Sekjen UEFA ad interim Theodore Theodoridis.

"Untuk Piala Eropa 2020, kami akan melaksanakan turnamen dengan format peserta 24 negara. Tapi, untuk Piala Eropa 2024, masih terbuka lebar perubahan dan itu akan menjadi sebuah usulan diskusi yang sangat menarik karena ada plus dan minus untuk setiap format yang dijalankan."

Soal peluang penambahan peserta menjadi 32 tim, Theodoridis berpendapat hal itu harus dibahas lebih lanjut karena berpengaruh terhadap kualifikasi. "Kita harus melihat gambaran keseluruhan dari kompetisi, tidak hanya putaran final dari turnamen, tetapi juga kualifikasi."

"Jika Anda bertanya kepada saya soal penambahan menjadi 32 peserta, saya yakin bahwa kami memiliki lebih dari 32 tim yang sangat kompetitif di Eropa," imbuhnya. "Tapi, format 32 peserta akan membunuh kualifikasi. Harus dipertimbangkan segala sesuatunya."

Format 24 peserta di Piala Eropa 2016 menuai kritik dari kubu Jerman. Pelatih Joachim Loew, penyerang Lukas Podolski, hingga bek Mats Hummels satu suara menolak format 24 peserta. Menurut Loew, itu terlalu banyak sehingga mengancam kualitas Piala Eropa.

Loew juga tidak senang dengan aturan tim yang lolos babak 16. Menurutnya, tim yang meraih satu poin dari dua laga masih berpeluang melaju ke babak 16 besar. Itu dinilainya sangat tidak adil. Pada format 16 peserta, setelah penyisihan grup langsung lolos ke perempat final. (Baca juga: Pelatih Jerman Joachim Loew Tidak Suka Format Peserta 24 Negara di Piala Eropa).

Sedangkan Podolski menyebut 'bodoh' lantaran menciptakan banyak kebingungan di antara para pemain. (Baca: Lukas Podolski Sebut Bodoh Format Peserta Piala Eropa 24 Negara). Sementara Hummels menyatakan level permainan Piala Eropa 2016 tidak sesuai harapan tim Jerman karena ada sejumlah tim yang tidak ingin melakukan apa pun dengan bola.
(sha)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3852 seconds (0.1#10.24)