Etihad Stadium Disulap Jadi Arena Duel Pokemon Go

Jum'at, 15 Juli 2016 - 18:47 WIB
Etihad Stadium Disulap Jadi Arena Duel Pokemon Go
Etihad Stadium Disulap Jadi Arena Duel Pokemon Go
A A A
MANCHESTER - Bukan rahasia lagi jika aplikasi permainan Pokemon Go sedang melanda seantero dunia. Bahkan, klub sepak bola Manchester City ikut meramaikannya dengan menyulap Etihad Stadium jadi arena duel monster-monster imut.

Pokemon Go yang resmi dirilis di Inggris, Kamis (14/7/2016), langsung dimanfaatkan City. Klub kaya raya itu menyulap stadion kebanggaannya jadi Pokemon Gym atau tempat bertarung para Pokemon.

Hal itu pertama kali diumumkan City lewat jejaring sosial Twitter. "Siapa yang datang untuk bertarung dengan pemimpin Gym untuk mendapatkannya?," seru akun resmi City.



Game yang memanfaatkan sistem GPS itu, bakal menunjuk Etihad sebagai lokasi duel. Nantinya, pemain Pokemon GO bisa mengadu monsternya dengan milik pemain lain. Dalam kicauan selanjutnya, akun @ManCity bahkan menantang pemilik Pokemon jenis Pikachu, Bulbasaurs dan Charizard untuk berduel jadi penguasa Gym di Etihad.

Sayang, tren yang digalang City mendapat respon kurang baik dari masyarakat. Mereka menuding hal itu cuma akal-akalan klub untuk mengisi kursi-kursi penonton yang terbilang minim peminat.

"Tindakan aneh ManCity mengubah Etihad Stadium jadi Pokemon Gym adalah cara untuk mengisi kursi mereka yang kosong," ketus akun bernama Mr Mystery.

"Man City membuat Etihad jadi Pokemon GO sehingga orang berbondong-bondong langsung datang dan mereka bisa memenuhi kursi kosongnya," timpal akun Joannes Pereira.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9016 seconds (0.1#10.140)