Selain Kell Brook Banyak Petinju Antri Lawan Golovkin

Rabu, 27 Juli 2016 - 04:35 WIB
Selain Kell Brook Banyak...
Selain Kell Brook Banyak Petinju Antri Lawan Golovkin
A A A
LONDON - Kell Brook adalah salah satu petinju yang sangat beruntung bisa berhadapan dengan Gennady Golovkin di O2 Arena, London, 10 September 2016. Menurut promotor Triple G, Tom Loeffler berkata bahwa sejak tim memutuskan bahwa juara dunia kelas welter versi IBF menjadi lawan berikutnya, ternyata ada banyak petinju lain yang menginginkan berduel melawan Golovkin.

Loeffler meyakini betapa besarnya nama Golovkin di mata petinju lain. Maklum, dia adalah salah satu petinju terbaik di kelas menengah yang memiliki rekor tak terkalahkan.

"Ini hal yang sangat lucu. Saat itu saya sedang berbicara dengan pelatih Golovkin (Abel Sanchez) tentang hal itu. Setelah kami mengumumkan lawan berikutnya Golovkin, tiba-tiba kita mendapatkan kabar bahwa banyak petinju yang berkata 'kami akan melawan dia, kami akan melawan dia'," jelas Loeffler seperti diberitakan Boxingscene, Rabu (27/7/2016).

Bos K2 Promosi menambahkan, sebenarnya tim Golovkin telah menyiapkan lawan yang sepadan untuknya. Adalah Chris Eubank Jr, yang masuk dalam daftar kandidat terkuat. Sayang, kesepakatan yang dilakukan petinju Inggris beserta promotornya Eddie Hearn dari Matchroom Sport gagal tercapai.

Alhasil, K2 Promosi akhirnya mengalihkan pandangannya ke Brook. Dan pemilik rekor tak terkalahkan di kelas welter itu akhirnya rela menaikkan berat badannya (13 pound) demi mewujudkan pertarungan tersebut.

Brook sendiri merupakan lawan kedua Golovkin di tahun ini. April lalu, petinju kelahiran Kazakhstan sukses menyelesaikan pertarungan melawan sang penantang Dominic Wade di mana duel tersebut hanya berlangsung selama dua ronde saja.

"Jika pertarungan Golovkin versus Brook berjalan sesuai rencana pada September mendatang, maka kami akan mencari lawan di bulan berikutnya (November dan Desember). Rencana ini sudah kami siapkan sejak lama mengingat Golovkin adalah juara dunia yang paling aktif di olahraga tinju. Dia adalah satu-satunya petinju yang mengumpulkan rekor 22 kemenangan KO secara berturut-turut," tutup Loeffler.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7418 seconds (0.1#10.140)