Madura United vs Persipura: Misi Sulit Jaga Kesucian Kandang

Sabtu, 30 Juli 2016 - 07:01 WIB
Madura United vs Persipura:...
Madura United vs Persipura: Misi Sulit Jaga Kesucian Kandang
A A A
MADURA - Madura United FC (MU) belum terkalahkan saat tampil di markasnya, Stadion Gelora Bangkalan. Dari tujuh kesempatan, MU sukses menuai lima kemenangan dan dua hasil imbang. Tim asuhan Gomes De Oliviera tentunya ingin melanjutkan tren positif tersebut. Namun misi mereka tak akan berjalan mudah sebab kali ini giliran Persipura Jayapura yang harus dihadapi MU pada Sabtu (30/7/2016).

Dalam laga nanti, MU tidak bisa memainkan Ahmad Maulana dan Eric Weeks Lewis. Meski demikian, Gomes tetap yakin pasukannya dapat membungkam Tim Mutiara Hitam. (Baca juga: Gawat, Lini Tengah MU Diguncang Masalah)

"Saya sudah memikirkan itu. Saya belum bisa mengatakan, tapi sudah ada kandidat yang akan dimainkan mengganti Eric dan Maulana," jelas Gomes, Sabtu (30/7/2016).

Pelatih asal Brasil ini meminta para pemainnya agar tidak setengah hati menghadapi Persipura yang punya rapor buruk dalam tiga laga terakhir. Ia yakin Boaz Salossa Cs akan berusaha mencuri poin di Gelora Bangkalan.

"Tidak ada satu tim pun yang mau meremehkan Persipura Jayapura. Reputasi mereka sangat bagus dan saya kira itu masih bertahan sampai sekarang. Kami tidak boleh terpengaruh dengan bagaimana hasil pertandingan mereka sebelumnya," puji Gomes untuk Persipura.

Di sisi lain, Jafri Sastra tidak terpengaruh dengan deretan hasil buruk yang diraih anak didiknya. Pelatih Persipura tersebut yakin timnya bisa mempermalukan kubu Sape Kerap.

"Tidak ada satu tim pun yang mau meremehkan Persipura Jayapura. Reputasi mereka sangat bagus dan saya kira itu masih bertahan sampai sekarang. Kami tidak boleh terpengaruh dengan bagaimana hasil pertandingan mereka sebelumnya," ungkapnya.

Di papan klasemen, kedua tim berjarak delapan angka. MU masih lebih baik dengan perolehan 27 poin. Jika menang, mereka dapat memuncaki posisi teratas menggeser Arema Cronus. Sementara Persipura ada di urutan enam dan dengan kemenangan, mereka dapat naik hingga dua tingkat.

Berikut prakiraan susunan pemain kedua tim:
Madura United (4-3-3):

Hery Prasetyo; Gilang Ginarsa, Fabiano Beltrame, Munhar, Rendy Siregar; Dane Milovanovic, Slamet Nur Cahyo, Asep Berlian; Bayu Gatra, Pablo Rodriguez, Engelberd Sani.

Persipura (4-3-3):
Ferdiansyah; Yustinus Pae, Bio Paulin Pierre, D Fakdawer, Ricardo Salampessy; Izaac Wanggai, Jaelani Arey, Ricky Kayame; James Koko Lomell, Boaz Solossa, Boakay Eddy Foday
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1457 seconds (0.1#10.140)