Rio Haryanto Dianggap Sudah Tampil Melebihi Ekspektasi

Rabu, 10 Agustus 2016 - 18:04 WIB
Rio Haryanto Dianggap...
Rio Haryanto Dianggap Sudah Tampil Melebihi Ekspektasi
A A A
OXFORDSHIRE - Manor Racing baru mengumumkan telah mengganti Rio Haryanto untuk sisa musim balap Formula 1 2016. Tersingkirnya pembalap asal Indonesia itu rupanya disesalkan beberapa jurnalis top Formula 1.

Manor mengganti Rio dengan pembalap Renault, Esteban Ocon, Rabu (10/8/2016). Alasannya, Rio belum bisa memenuni kewajibannya melunasi biaya kursi balap Manor sebesar 7,5 juta euro.

Rio yang direkrut awal musim lalu, bisa mencatat sejarah tampil di F1 2016 berkat sokongan dana PERTAMINA sebesar 5 juta euro plus 2,5 juta euro yang ia cari sendiri. Sayang, Rio gagal melunasi kekurangan dananya.

Setelah dapat kelonggaran dengan bisa tampil di Grand Prix Jerman 31 Juli kemarin, Rio tidak mendapat kesempatan yang sama untuk berlaga di Grand Prix Belgia, 28 Agustus mendatang. Ocon dipastikan akan jadi rekan baru Pascal Wehrlein di sisa seri balap musim ini. (Baca Juga: Esteban Ocon Gantikan Posisi Rio Haryanto di Kursi Manor)

Berarti, Rio cuma menyelesaikan 12 seri dari total 21 kejuaraan balap musim ini. Prestasi terbaiknya adalah finis di peringkat ke-15 dalam Grand Prix Monaco.

Sebagai rookie, Rio rupanya dianggap bisa tampil di luar ekspektasi. Minim membuat kesalahan fatal dan bisa lebih banyak menyelesaikan perlombaan membuat kepergiannya disesalkan.

"Maaf untuk @RHaryantoracing, dia sudah bekerja jauh lebih baik ketimbang ekspektasi siapapun," kicau jurnalis senior F1, Adam Cooper, di Twitternya, @adamcooperF1

"Sulit bagi @RHaryantoracing yang tidak membuat banyak kesalahan di #F1. @ManorRacing kini punya dua pembalap bintang masa depan (Pascal dan Ocon)," tulis jurnalis senior BBC, Lee McKenzie.

Berikut kicauan netizen soal tersingkirnya Rio Haryanto dari kursi pembalap utama Manor Racing.













(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7815 seconds (0.1#10.140)