Alasan Rossi Acungkan Jari Tengah pada Espargaro

Sabtu, 10 September 2016 - 10:42 WIB
Alasan Rossi Acungkan...
Alasan Rossi Acungkan Jari Tengah pada Espargaro
A A A
MISANO - Aleix Espargaro benar-benar memantik emosi Valentino Rossi saat sirkus MotoGP menjalani sesi latihan bebas kedua di Sirkuit Misano, San Marino, Italia, Jumat (9/9) kemarin. The Doctor menjelaskan jika dirinya merasa kesal dengan sikap yang diperlihatkan pembalap Suzuki setelah ia seperti sengaja menurunkan kecepatan motornya sebelum masuk ke pit.

Emosi Rossi semakin memuncak kala adik kandung Pol menolak untuk meminta maaf atas insiden tersebut. Ketika berusaha untuk menanyakan apa alasan Espargaro mengurangi kecepatan sebelum masuk pit, pembalap berpaspor Spanyol itu justru mengatakan hal yang kurang sopan.

Itulah yang menyebabkan The Doctor bereaksi sambil mengacungkan jari tengah ke arah Espargaro mengingat itu bukan kali pertama ia bersikap seperti itu. "Saat itu saya berada dalam kecepatan yang tinggi dan tiba di belakang dua Suzuki. Mereka (Vinales dan Esparago) melihat saya, tak lama berselang Vinales berusaha melebar. Tapi tidak dengan Espargaro karena ia seperti sengaja mengurangi kecepatannya. Sepertinya dia tidak memiliki rasa hormat. Saya tidak tahu perilakunya dan itu bukan pertama kalinya. Insiden itu sama persis ketika di Austria," sesal Rossi seperti dikutip Crash, Sabtu (10/9/2016).

Ditambahkan Rossi, dirinya tidak butuh penjelasan yang rinci tentang alasan Espargaro mengurangi kecepatan. Yang dibutuhkan juara dunia sembilan kali itu hanya permintaan maaf dari mantan joki Forward Yamaha tersebut.

"Saya berkata kepadanya: 'Apa yang kamu lakukan? Dan dia malah berkata kepada saya fuck you!' Jadi itu alasan saya marah. Padahal saya hanya ingin mendengar permintaan maaf darinya saja, tapi tampaknya ia tidak tahu cara untuk mengatakan maaf," tegas Rossi.

Insiden kecil seperti ini bisa menambah perseteruan antara joki Italia dan Spanyol. Ditambah balapan kali ini akan berlangsung di Sirkuit Misano dimana notabane-nya merupakan kandang Rossi. Artinya, balapan akhir pekan ini akan semakin menarik.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8217 seconds (0.1#10.140)