Tuan Rumah Kirim Dua Wakil ke Final Indonesian Masters 2016

Sabtu, 10 September 2016 - 22:36 WIB
Tuan Rumah Kirim Dua...
Tuan Rumah Kirim Dua Wakil ke Final Indonesian Masters 2016
A A A
BALIKPAPAN - Indonesia meloloskan dua wakil ke babak final Indonesian Masters 2016 yang berlangsung di Balikpapan. Dua nomor yang berhasil lolos ke partai pamungkas adalah ganda putra dan ganda campuran.

Di sektor ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira melaju usai mengalahkan rekan senegaranya sendiri; Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi di babak semifinal. Mereka menang 21-14, 18-21 dan 21-19.

"Pastinya kami lebih nggak ada beban, dibanding mereka. Kami kan istilahnya pasangan dadakan, lawan mereka lebih nothing to lose," kata Kevin usai berlaga, Sabtu (10/9/2016).

Di babak final, Kevin/Wahyu akan menghadapi pasangan China, Han Chengkai/Zhou Haodong. Mereka lolos setelah mengalahkan wakil Malaysia Kah Ming Chooi/Low Juan Shen, 15-21, 21-15, 21-18.

Sementara itu wakil Indonesia lainnya di laga final datang dari sektorganda campuran. Ialah pasangan Ronald Alexander/Melati Daeva Oktavianti yang menjadi wakil tuan rumah pertama di final Indonesian Masters 2016.

Ronald/Melati juga melangkah ke final setelah memenangkan perang saudara. Mereka lolos setelah menang 22-20, 21-16 melawan Hafiz Faisal/Shela Devi Aulia.

Sayangnya keberhasilan ganda putra dan campuran di ajang tersebut belum diikuti wakil Indonesia di sektor lain. Andalan di nomor tunggal putra seperti Ihsan Maulana Mustofa dan Muhammad Bayu Pangisthu harus tersingkir di perempat final.

Jadwal final Indonesian Masters 2016
NomorKontestanKontestan
Tunggal Putra(China) HUANG Yuxiang (12)(China) SHI Yuqi (11)
Ganda Putri(Thailand) Jongkolphan KITITHARAKUL/
Rawinda PRAJONGJAI
(Korea) CHAE Yoo Jung/
KIM So Yeong [4]
Ganda Campuran(Malaysia) Kian Meng TAN/
Pei Jing LAI (3)
(Indonesia) Ronald ALEXANDER/
Melati Daeva OKTAVIANTI [2]
Tunggal Putri(Thailand) Busanan ONGBAMRUNGPHAN(Malaysia) Jin Wei GOH [8]
Ganda Putra(China) HAN Chengkai/
ZHOU Haodong (China)
(Indonesia) Wahyu Nayaka ARYA PANKARYANIRA/
Kevin Sanjaya SUKAMULJO (5)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1165 seconds (0.1#10.140)