Ini Video Kecelakaan Dani Pedrosa di Sirkuit Motegi

Jum'at, 14 Oktober 2016 - 21:00 WIB
Ini Video Kecelakaan...
Ini Video Kecelakaan Dani Pedrosa di Sirkuit Motegi
A A A
MOTEGI - Hari pertama sesi latihan bebas Grand Prix Jepang di Sirkuit Motegi, Jumat (14/10/2016) diwarnai insiden kecelakaan Dani Pedrosa. Pembalap Repsol Honda terpelanting dari motornya hingga mengalami cedera tulang selangka.

Nasib nahas yang dialami Pedrosa terjadi di sesi latihan bebas kedua. Tepatnya terjadi di menit akhir pengujian kedua yang berlangsung sore hari waktu setempat, pembalap Spanyol terlempar ke luar lintasan saat membelokkan Honda RC213V miliknya di T-14 Sirkuit Motegi.

Meski bisa berjalan dan mendapat bantuan marshal, Pedrosa terlihat sedikit terhuyung. Sempat dibawa ke ruang medis, Pedrosa ternyata mengalami cedera yang cukup serius setelah tulang selangkanya kembali terhantam aspal.

Cedera yang pernah ia alami 2011 lalu memaksanya menepi dari race yang berlangsung Minggu (16/10/2016). Rekan setim Marc Marquez itu langsung diterbangkan pulang ke Spanyol untuk menjalani operasi. Ada pun posisi Pedrosa untuk balapan nanti digantikan oleh test rider Honda Hiroshi Aoyama.

"Saya jelas sangat sedih tentang apa yang terjadi, karena saya sudah tak sabar untuk balapan di Jepang (kandang Honda). Ditambah itu merupakan trek favorit saya. Tidak ada banyak lagi yang bisa dikatakan, sekarang saya hanya ingin fokus pada penyembuhan agar saya bisa kembali mengendarai motor," sesal Pedrosa. (Baca Juga: Marc Marquez Berdoa Pedrosa Cepat Sembuh)

Berikut Video Kecelakaan Dani Pedrosa yang berhasil terekam akun Twitter neil45 (‏@canazei1200)

(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1122 seconds (0.1#10.140)