Telan Tiga Kekalahan Beruntun, Reina: Napoli Krisis Percaya Diri

Kamis, 20 Oktober 2016 - 11:44 WIB
Telan Tiga Kekalahan Beruntun, Reina: Napoli Krisis Percaya Diri
Telan Tiga Kekalahan Beruntun, Reina: Napoli Krisis Percaya Diri
A A A
NAPLES - Napoli disebut telah kehilangan rasa percaya diri usai menderita kekalahan ketiga secara beruntun di semua kompetisi. Teranyar, skuat asuhan Maurizio Sarri dibekap kekalahan 2-3 sat menjamu Besiktas di ajang Liga Champions.

Menjamu Besiktas di San Paolo, Kamis (20/10/2016) dini hari WIB, Napoli takluk setelah aksi Adriano (13'), Vincent Aboubakar (38') dan Vincent Aboubakar (86') membobol gawang mereka. Adapun gol balasan Napoli dicetak Dries Mertens (30') dan Manolo Gabbiadini (69').

Kekalahan tersebut menuai reaksi keras di kalangan penggemar. Sebab, pada dua laga sebelumnya di kompetisi domestik Napoli takluk dari AS Roma (1-3) dan Atalanta (1-0).

"Para fans merupakan unsur paling penting, jadi kami harus menghormati mereka. Tetapi apa yang kami butuhkan saat ini adalah kepercayaan diri," kata kiper Napoli, Pepe Reina, dikutip Football Italia.

"Ada suatu masa dimana Anda menerima kritikan karena hal itu memotivasi untuk meraih hasil lebih baik. Saya melihat usaha lebih dari tim dibandingkan saat kalah dari Atalanta dan Roma," lanjut Reina.

Sekadar informasi, kekalahan 2-3 itu merupakan kali pertama Napoli gagal menang di babak penyisihan grup Liga Champions. Di dua laga sebelumnya, The Partenopei berhasil mengalahkan Dynamo Kyiv dan Benfica. (Baca juga: Guardiola Sebut Blunder Claudio Bravo Hal Wajar)
PosKlubMainMenangImbangKalahPoin
1Napoli32016
2Besiktas31205
3Benfica31114
4Dynamo Kyiv30120
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6315 seconds (0.1#10.140)
pixels