ABM Motorsport Borong 206 Piala dan 11 Gelar Tertinggi di ISSOM 2016
A
A
A
SENTUL - Dengan jumlah perolehan piala yang cukup fantastis serta banyaknya pembalap yang meraih gelar tertinggi yakni Juara Umum ISSOM 2016 dari berbagai kelas, cukup rasanya menyebut Tim ABM Motorsport yang berbalut seragam merah-biru sebagai The Best Team dalam perhelatan Indonesian Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2016.
Sebanyak 206 piala dan 11 gelar Juara Umum berhasil disabet dengan gemilang tim yang disponsori penuh Intersport, Bolt, Achilles, Repsol, MMP, Volare dan Clarz sepanjang 6 seri perhelatan ISSOM 2016. Hasil ini berhasil diraih usai menyapu bersih 44 piala dalam penutupan musim 2016.
Team Manager ABM Motorsport, Gofar Falaq Aji Permana, menyebutkan dirinya sangat puas dan mengapresiasi hasil yang didapatkan seluruh anggota timnya. "Saya ucapkan selamat kepada para pebalap ABM Motorsport. Akhirnya semua usaha dan doa sepanjang tahun 2016 ini terjawab sudah, walaupun untuk dapatkan hasil ini tidak mudah, saya tetap bangga pebalap mampu memenuhinya," ujarnya di Sirkuit Internasional Sentul, Minggu (13/11) sore.
Aji mengungkapkan, jumlah piala bukanlah tujuan utama tim saat berlaga di ISSOM. "Keselamatan para pembalap, kerjasama, serta kekeluargaan jadi hal mutlak yang harus diterapkan sebagai satu tim. Namun, rupanya tiga hal tersebut mampu membuat pembalap ABM Motorsport meraih berbagai gelar juara umum," imbuhnya.
Sementara itu, untuk musim 2017, Aji mengungkapkan timnya akan ikut kembali dalam perhelatan ISSOM. "Diharapkan pada tahun depan, perolehan jumlah piala dapat terus bertambah," tutup Aji.
Foto: Dok. ABM Motorsport
Sebanyak 206 piala dan 11 gelar Juara Umum berhasil disabet dengan gemilang tim yang disponsori penuh Intersport, Bolt, Achilles, Repsol, MMP, Volare dan Clarz sepanjang 6 seri perhelatan ISSOM 2016. Hasil ini berhasil diraih usai menyapu bersih 44 piala dalam penutupan musim 2016.
Team Manager ABM Motorsport, Gofar Falaq Aji Permana, menyebutkan dirinya sangat puas dan mengapresiasi hasil yang didapatkan seluruh anggota timnya. "Saya ucapkan selamat kepada para pebalap ABM Motorsport. Akhirnya semua usaha dan doa sepanjang tahun 2016 ini terjawab sudah, walaupun untuk dapatkan hasil ini tidak mudah, saya tetap bangga pebalap mampu memenuhinya," ujarnya di Sirkuit Internasional Sentul, Minggu (13/11) sore.
Aji mengungkapkan, jumlah piala bukanlah tujuan utama tim saat berlaga di ISSOM. "Keselamatan para pembalap, kerjasama, serta kekeluargaan jadi hal mutlak yang harus diterapkan sebagai satu tim. Namun, rupanya tiga hal tersebut mampu membuat pembalap ABM Motorsport meraih berbagai gelar juara umum," imbuhnya.
Sementara itu, untuk musim 2017, Aji mengungkapkan timnya akan ikut kembali dalam perhelatan ISSOM. "Diharapkan pada tahun depan, perolehan jumlah piala dapat terus bertambah," tutup Aji.
Foto: Dok. ABM Motorsport
(sha)