Fellaini Bikin Salah, Kemenangan MU Buyar di Menit Akhir
A
A
A
LIVERPOOL - Manchester United harus puas dengan hasil imbang 1-1 saat melawat ke markas Everton di pekan ke-14 Liga Inggris. Sempat memimpin gol, kemenangan MU pudar setelah Everton menyamakan skor lewat titik putih.
Tampil di Stadion Goodison Park, Minggu (4/12/2016) malam WIB, MU sebetulnya tampil lebih menekan. Setan Merah bahkan mampu memimpin lebih dulu setelah Zlatan Ibrahimovic mencetak gol indah di menit ke-42.
Di babak kedua, pelatih Jose Mourinho membuat keputusan berani dengan memasukkan Marouane Fellaini menggantikan Henrik Mkhitaryan, dan Marcus Rashford mengganti Anthony Martial.
Keputusan tersebut harus dibayar mahal karena Marouane Fellaini yang masuk di menit ke-85 membuat pelanggaran di kotak terlarang hanya tiga menit setelah masuk lapangan. Wasit Michael Oliver menganggap Fellaini melanggar Idrissa Gana Gueye.
Hadiah penalti di menit akhir tidak disia-siakan Everton. Leighton Baines yang dipercaya jadi algojo, sukses menceploskan bola kendati arah tendangan mampu dibaca De Gea. Papan skor berubah 1-1.
Hingga peluit akhir dibunyikan, kedua tim tidak mencetak gol tambahan. Ini merupakan hasil imbang ketiga United secara beruntun di ajang Liga Inggris.
Dengan hasil tersebut, United harus puas berada di posisi keenam klasemen dengan poin 21, sementara Everton di peringkat ke-8 dengan total poin 20.
Susunan pemain kedua tim,
Everton: Stekelenburg; Baines, Funes Mori, Williams, Coleman (Mason Holgate 67'); Cleverley (Gerard Deulofeu 65'), Barry, Gana, Bolasie (Enner Valencia 68'); Mirallas, Lukaku.
Manchester United: De Gea; Valencia, Jones, Rojo, Darmian; Carrick, Herrera, Mkhitaryan (Marouane Fellaini 85'), Pogba; Martial (Rashford 83'), Ibrahimovic.
Tampil di Stadion Goodison Park, Minggu (4/12/2016) malam WIB, MU sebetulnya tampil lebih menekan. Setan Merah bahkan mampu memimpin lebih dulu setelah Zlatan Ibrahimovic mencetak gol indah di menit ke-42.
Di babak kedua, pelatih Jose Mourinho membuat keputusan berani dengan memasukkan Marouane Fellaini menggantikan Henrik Mkhitaryan, dan Marcus Rashford mengganti Anthony Martial.
Keputusan tersebut harus dibayar mahal karena Marouane Fellaini yang masuk di menit ke-85 membuat pelanggaran di kotak terlarang hanya tiga menit setelah masuk lapangan. Wasit Michael Oliver menganggap Fellaini melanggar Idrissa Gana Gueye.
Hadiah penalti di menit akhir tidak disia-siakan Everton. Leighton Baines yang dipercaya jadi algojo, sukses menceploskan bola kendati arah tendangan mampu dibaca De Gea. Papan skor berubah 1-1.
Hingga peluit akhir dibunyikan, kedua tim tidak mencetak gol tambahan. Ini merupakan hasil imbang ketiga United secara beruntun di ajang Liga Inggris.
Dengan hasil tersebut, United harus puas berada di posisi keenam klasemen dengan poin 21, sementara Everton di peringkat ke-8 dengan total poin 20.
Susunan pemain kedua tim,
Everton: Stekelenburg; Baines, Funes Mori, Williams, Coleman (Mason Holgate 67'); Cleverley (Gerard Deulofeu 65'), Barry, Gana, Bolasie (Enner Valencia 68'); Mirallas, Lukaku.
Manchester United: De Gea; Valencia, Jones, Rojo, Darmian; Carrick, Herrera, Mkhitaryan (Marouane Fellaini 85'), Pogba; Martial (Rashford 83'), Ibrahimovic.
Pos | Klub | Main | Menang | Imbang | Kalah | Poin |
1 | Chelsea | 14 | 11 | 1 | 2 | 34 |
2 | Arsenal | 14 | 9 | 4 | 1 | 31 |
3 | Liverpool | 14 | 9 | 3 | 2 | 30 |
4 | Manchester City | 14 | 9 | 3 | 2 | 30 |
5 | Tottenham Hotspur | 14 | 7 | 6 | 1 | 27 |
6 | Manchester United | 14 | 5 | 6 | 3 | 21 |
(sbn)