Arema Cronus Protes Soal Hukuman Kartu Kuning Nemanja Vidakovic

Rabu, 07 Desember 2016 - 18:08 WIB
Arema Cronus Protes...
Arema Cronus Protes Soal Hukuman Kartu Kuning Nemanja Vidakovic
A A A
MALANG - Arema Cronus melancarkan protes terkait hukuman kartu kuning striker Bali United, Nemanja Vidakovic. Menurut Arema, seharusnya Vidakovic tidak bisa dimainkan pada pekan ke-31 Indonesia Soccer Championship (ISC), Sabtu (3/12/2016) lalu.

Dari data yang dikumpulkan Arema, pemain itu sudah menerima lima kartu kuning. Artinya Vidakovic mesti absen saat Bali United menjamu Singo Edan di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Namun hal itu dibantah oleh PT Gelora Trisula Semesta (PT GTS) selaku operator ISC 2016. Menurut mereka, tidak ada yang salah dengan status Vidakovic dalam laga tersebut.

Dalam surat protesnya, Arema sudah menyertakan data terkait kartu kuning yang dikumpulkan Vidakovic. Namun keanehan muncul karena PT GTS menyebut bahwa pemain yang bersangkutan sudah enam kali kena kertu kuning. Satu kartu kuning yang dianggap aneh oleh Arema terjadi ketika Bali United menghadapi Persipura Jayapura di pekan kedua ISC, 8 Mei 2016 lalu. Pada situs resmi ISC, disebutkan Vidakovic menerima kartu kuning pada menit 63. Sementara pemain kebangsaan Serbia tersebut sudah digantikan Kiko Insa di menit 46.

"Semua data sudah kami kirimkan, termasuk rekaman video. Jadi kami meminta PT GTS juga memberikan data agar sinkron. Berdasar data kami, Nemanja Vidakovic seharusnya absen. Kalau memang demikian mungkin saja skor Bali United versus Arema bukan 2-2," kata General Manager Arema, Ruddy Widodo.

Kini Arema sudah mengirimkan surat klarifikasi yang kedua. Namun belum ada tanggapan lagi dari PT GTS.
(bep)
Berita Terkait
Dua Klub Inggris Tempati...
Dua Klub Inggris Tempati Tahta Klub Sepakbola Terkaya Dunia, Ini Analisa Pengamat
Timnas Mini Soccer Indonesia...
Timnas Mini Soccer Indonesia Lolos ke Final Piala Asia 2025, Tantang Iran di Laga Puncak
Mengheningkan Cipta...
Mengheningkan Cipta Warnai Laga Timnas Futsal Indonesia vs Taiwan di Piala Asia Futsal 2022
Kapan Persisnya Liverpool...
Kapan Persisnya Liverpool Akan Menjuarai Liga Primer Tahun Ini, Simak Analisa Berikut
Dipepet Lazio, Apakah...
Dipepet Lazio, Apakah Juventus Akan Kembali Juara Liga Italia Tahun Ini, Simak Analisa Berikut
Bintang Muda MU Ini...
Bintang Muda MU Ini Bagikan Paket Sembako dan Puluhan Miliar untuk Korban Covid-19
Berita Terkini
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Minimal Runner Up Grup untuk Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
2 jam yang lalu
Kevin Diks Menyusul...
Kevin Diks Menyusul Skuad Timnas Indonesia ke Australia, Ini Jadwalnya
3 jam yang lalu
Gagal Kalahkan Daud...
Gagal Kalahkan Daud Yordan, Tamatlah Riwayat George Kambosos Jr!
4 jam yang lalu
Berapa Jauh Jarak yang...
Berapa Jauh Jarak yang Ditempuh Pemain Abroad Timnas Indonesia ke Australia?
5 jam yang lalu
Magomed Ankalaev Senggol...
Magomed Ankalaev Senggol Rekam Jejak Kotor Jon Jones
6 jam yang lalu
Go Ahead Eagles Dukung...
Go Ahead Eagles Dukung Penuh Dean James Bela Timnas Indonesia
7 jam yang lalu
Infografis
Iran Serukan Hukuman...
Iran Serukan Hukuman Mati untuk PM Benjamin Netanyahu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved