Demi Keselamatan Peserta, Etape 8 Reli Dakar 2017 Bakal Dipenggal

Selasa, 10 Januari 2017 - 17:00 WIB
Demi Keselamatan Peserta,...
Demi Keselamatan Peserta, Etape 8 Reli Dakar 2017 Bakal Dipenggal
A A A
UYUNI - Cuaca benar-benar tak bersahabat buat para peserta lomba Reli Dakar 2017. Setelah kondisi buruk telah membuat etape 6 dibatalkan. Jarak lomba etape 8 juga bakal dipangkas seperti yang terjadi pada etape 5 dan 7.

Ya, seperti dilaporkan Motorsport. Usai menuntaskan jalannya lomba etape 7, Senin (9/1/2017) waktu setempat. Panitia Reli Dakar 2017 (ASO) memutuskan bahwa jarak lomba etape 8 yang bakal berlangsung Selasa (10/1/2017) waktu setempat atau Rabu (11/1/2017) WIB, akan dipenggal sebanyak 75 kilometer.

Tadinya, etape 8 yang akan melintasi rute Uyuni menuju Salta, akan melahap total jarak lomba 892 km, dengan 492 km diantaranya melalui pencatatan waktu.

Dengan adanya pemenggalan 75 km, maka pada kilometer 171 etape 8, para peserta Reli Dakar 2017 akan dinetralisir dan diharuskan memutar via Tupiza. Taktik memutar ini dilakukan oleh panitia lomba, agar para peserta bisa menghindari sungai yang meluap di sepanjang kilometer 176 hingga 246,37.

Panitia lomba tentu saja mempertimbangkan aspek keselamatan seluruh peserta Reli Dakar 2017. Karena melewati sungai yang arusnya deras akibat meluap, amat membahayakan di ajang reli terganas dunia tersebut.

Nantinya, bagian kedua tahapan khusus (spesial stage/ss) etape 8, yakni sepanjang 246 km, akan dimulai pada bagian terakhir lomba hingga finis di Salta.
(sbn)
Berita Terkait
Tragedi Reli Dakar!...
Tragedi Reli Dakar! Pierre Cherpin Akhirnya Meninggal di Pesawat
Nahasnya Pierre Cherpin...
Nahasnya Pierre Cherpin Korban Pertama Keganasan Reli Dakar
Porsche 911 Dakar Siap...
Porsche 911 Dakar Siap Jadi Raja Gurun Pasir Lagi
Mitsubishi Ralliart...
Mitsubishi Ralliart Ikut Reli Lagi, Gunakan Pikap Triton Berwajah Gahar
Ini Dia Trophy Truck...
Ini Dia Trophy Truck Pertama di Dunia yang Menggunakan Mitsubishi Triton
Jadi Pionir, Mobil Balap...
Jadi Pionir, Mobil Balap Hidrogen Segera Guncang Rally Dakar 2024
Berita Terkini
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
2 jam yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
6 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
7 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
7 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
8 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
8 jam yang lalu
Infografis
Pemerintah Baru Suriah...
Pemerintah Baru Suriah Bakal Tuntut Iran Rp4.870 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved