Jelang Madrid ke Vigo, Ronaldo-Danilo-James Latihan Terpisah

Senin, 23 Januari 2017 - 20:51 WIB
Jelang Madrid ke Vigo,...
Jelang Madrid ke Vigo, Ronaldo-Danilo-James Latihan Terpisah
A A A
MADRID - Sensasional adalah kata yang tepat menggambarkan kemenangan 2-1 yang diraih Celta Vigo atas Real Madrid pada leg I babak perempat final Copa del Rey 2016/17. Pasalnya, kemenangan pada Kamis (19/1) lalu itu terjadi di Estadio Santiago Bernabeu, kandang El Real.

Jelang leg II di Estadio Balaidos, Rabu (25/1) malam waktu setempat atau Kamis (26/1) dini hari WIB. Angin baik tampaknya kembali mengarah ke Vigo. Mengapa begitu?

Surat kabar Marca meragukan pasukan besutan entrenador Zinedine Zidane mampu membalikkan ketinggalan 1-2 dari Vigo. Pasalnya, setidaknya ada lima pemain inti Madrid yang bakal absen di leg II.

Marcelo dan Luka Modric menambah sesak ruang terapi cedera Madrid yang sebelum kemenangan atas Malaga di La Liga akhir pekan lalu, sudah terisi oleh Gareth Bale, Pepe, serta Dani Carvajal.

Kabar buruk bagi Marcelo, cederanya baru bisa pulih sekitar sebulan. Sedang Modric hanya perlu istirahat selama dua pekan.

Zidane pun sudah mempersiapkan pemain pengganti di posisi mereka saat tandang ke Balaidos. Sang pelatih memanggil Tejero dan anaknya, Enzo dari tim Real Madrid B.

Namun memang agak riskan menurunkan pemain muda usia di laga sepenting leg II besok. Karena itu, media massa di Madrid memunculkan prediksi kalau Zidane mempersiapkan Fabio Coentrao serta Danilo guna mengisi tempat Marcelo dan Modric di kandang Vigo.

Akan tetapi, Danilo bersama Cristiano Ronaldo, dan James Rodriguez. Jadi tiga pemain Madrid yang berlatih terpisah pada Senin (23/1). Ketiga pemain itu memang tidak turun ke lapangan bersama para pemain Los Blancos lainnya, namun mereka fokus memulihkan kebugaran di gym kompleks latihan Valdebebas.
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1052 seconds (0.1#10.140)