Liverpool Gelar Rapat Dadakan Jelang Piala Liga Inggris

Rabu, 25 Januari 2017 - 09:42 WIB
Liverpool Gelar Rapat...
Liverpool Gelar Rapat Dadakan Jelang Piala Liga Inggris
A A A
LIVERPOOL - Juergen Klopp menggelar rapat dadakan bersama pemainnya menyusul hasil buruk di laga teranyar kontra Swansea City. Pertemuan tersebut bertujuan mendongkrak moral pemain pasca-kekalahan.

Di laga teranyar, Liverpool takluk 2-3 dari Swansea City di ajang Liga Inggris. Kekalahan tersebut tidak hanya membuat The Reds sulit bersaing dengan pemuncak klasemen, namun membuat rekor tak terkalahkan mereka di Anfield berakhir.

Setelah pertemuan tersebut, Klopp ditanya tentang substansi permasalahan di timnya. Menurut manajer asal Jerman tersebut, Liverpool sering abai terhadap kesalahan kecil yang justru berdampak besar.

"Misalnya, Liverpool terlalu sering kebobolan lewat lemparan ke dalam. Padahal lawan-lawan kami tidak memiliki cukup banyak peluang bagus," kata Klopp, dikutip ESPN.

Saat disinggung tentang dua penjaga gawang Loris Karius dan Simon Mignolet, Klopp hanya memberikan jawaban normatif. Menurutnya, kesalahan Liverpool bukan masalah individu pemain.

"Terlalu mudah jika Liverpool hanya menyalahkan salah satu pemain, jadi saya mengajak para pemain berbincang mengenai peran masing-masing," katanya.

Liverpool sendiri akan menghadapi pertandingan kontra Southampton di ajang Piala Liga Inggris. Pertandingan bakal berlangsung, Kamis (26/1/2017) dini hari WIB.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5773 seconds (0.1#10.140)