Sentuhan Herkis Selama Latih Persela Mulai Terlihat

Selasa, 07 Februari 2017 - 11:04 WIB
Sentuhan Herkis Selama...
Sentuhan Herkis Selama Latih Persela Mulai Terlihat
A A A
BANDUNG - Pelatih Herry Kiswanto tidak punya banyak waktu untuk memoles Persela Lamongan. Meski baru bertugas sepekan, sosok yang akrab dipanggil Herkis itu dibebankan membangun kekuatan baru Laskar Joko Tingkir dalam waktu singkat.Debut Herkis bersama Persela tidak optimal lantaran kalah 0-1 dari Persiba Balikpapan saat laga pembuka Grup 3 Piala Presiden 2017 di Stadion Si Jalak Harupat. Meski demikian, ada hal positif yang terlihat dari laga itu.Hasil kerja Herkis mulai terlihat. Pelatih berusia 61 tahun itu perlahan bisa mengembangkan kolektivitas Persela. “Kolektivitas bermain (sudah mulai terlihat). Tapi, kami juga terus meningkatkan apa-apa yang jadi kekurangan,” kata Herkis.Herkis menilai hal yang harus diperbaiki Persela adalah penyelesaian akhir. Itu terlihat dari gagalnya menjebol gawang Persiba meski kerap menyerang. Lini belakang juga dapat sorotan. Konsentrasi dan ketenangan harus diasah agar tidak terjadi blunder saat diserang.“Memang ketenangan pemain belakang agak kurang. Mereka kerap terburu-buru di depan gawang. Ini mungkin yang perlu diperbaiki di depan dan juga di pertahanan,” jelas pelatih asal Banda Aceh, itu.Herkis bermaksud terus memoles mental bertanding armadanya, terutama pemain muda. Mereka diharapkan mendapat pelajaran berharga agar cepat matang selama mengikuti Piala Presiden sehingga bisa berkontribusi positif saat Persela bertarung dikompetisi resmi.Pada saat bersamaan, Herkis juga akan memantau beberapa pemain yang masih berstatus seleksi untuk dipertimbangkan manajemen sebelum disodorkan kontrak. Sebab, sejauh ini skuad Persela baru sekitar 80% yang dipatenkan.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7468 seconds (0.1#10.140)