Jadi Sorotan Pelatih Myanmar, Febri: Saya Belum Maksimal
A
A
A
BOGOR - Febri Hariyadi menjadi sorotan pelatih Myanmar saat Timnas Indonesia menjamu The White Angels di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (21/3/2017). Meski mendapat pujian, Febri menilai dirinya masih belum mengeluarkan usaha maksimal.
Oleh Gerd Zeise -pelatih Myanmar- Febri dianggap sebagai pemain paling menonjol di pertandingan. Serangan yang dilancarkan Febri kerap merepotkan lini bertahan Myanmar khususnya di babak pertama. (Baca Juga: Pelatih Myanmar Acungi Jempol untuk Penyerang Muda Persib Bandung).
Namun, usai laga Febri menilai penampilannya belum maksimal. Lebih jauh pemain Persib Bandung itu juga mengaku kecewa dengan hasil pertandingan dimana Indonesia kalah 1-3.
"Saya sebagai pemain tentunya kecewa dengan hasil pertandingan karena tidak sesuai dengan keinginan. Tapi saya sebagai pemain juga, berusaha memaksimalkan kemampuan," kata Febri.
Dalam pertandingan tersebut, Indonesia menderita kekalahan 1-3 padahal sempat memimpin di menit ke-22 melalui Nur Hardianto. Tiga gol balasan Myanmar dicetak Mg Mg Lwin (35), Kyaw Ko Ko (74) dan Sithu Aung (90+1). (Baca Juga: Debut Negatif Luis Milla, Indonesia Dikalahkan Myanmar).
Oleh Gerd Zeise -pelatih Myanmar- Febri dianggap sebagai pemain paling menonjol di pertandingan. Serangan yang dilancarkan Febri kerap merepotkan lini bertahan Myanmar khususnya di babak pertama. (Baca Juga: Pelatih Myanmar Acungi Jempol untuk Penyerang Muda Persib Bandung).
Namun, usai laga Febri menilai penampilannya belum maksimal. Lebih jauh pemain Persib Bandung itu juga mengaku kecewa dengan hasil pertandingan dimana Indonesia kalah 1-3.
"Saya sebagai pemain tentunya kecewa dengan hasil pertandingan karena tidak sesuai dengan keinginan. Tapi saya sebagai pemain juga, berusaha memaksimalkan kemampuan," kata Febri.
Dalam pertandingan tersebut, Indonesia menderita kekalahan 1-3 padahal sempat memimpin di menit ke-22 melalui Nur Hardianto. Tiga gol balasan Myanmar dicetak Mg Mg Lwin (35), Kyaw Ko Ko (74) dan Sithu Aung (90+1). (Baca Juga: Debut Negatif Luis Milla, Indonesia Dikalahkan Myanmar).
(sha)