Timnas Galanita U-15 Cari Penjaga Gawang di Lubuklinggau

Sabtu, 01 April 2017 - 16:41 WIB
Timnas Galanita U-15...
Timnas Galanita U-15 Cari Penjaga Gawang di Lubuklinggau
A A A
LUBUKLINGGAU - Pelatih Timnas Galanita U-15, Ruli Nere menyatakan bahwa kerangka pemain yang akan mewakili Indonesia pada piala AFF wanita di Laos masih kurang, terutama posisi penjaga gawang (kiper).

"Kiper kita baru dua, jadi akan kita cari pemain di Lubuklinggau, saya harap ada pemain potensi disini, kalau ada pasti kita bawa ke Laos," ungkap Ruli.

Mantan gelandang Timnas Senior ini tidak hanya mencari pemain Lubuklinggau untuk posisi kiper saja. Bila ada pemain yang potensial baik striker, playmaker, ataupun pemain belakang maka akan direkrut masuk dalam skuad timnas yang akan berlaga di Laos Mei mendatang.

"Tidak hanya kiper saja, kalau ada yang bagus akan kita ambil, pasti kita bawa ke Laos, tapi memang yang masih kurang itu posisi kiper," ujarnya.

Dijelaskan Ruli, setelah latihan dan mendapat pemain tambahan di Lubuklinggau, pasukannya akan kembali ke Jakarta selama 3 hari sebelum terbang ke Laos.

Sementara itu, sekretaris PSSI Kota Lubuklinggau,M Rozikin menerangkan pihaknya sudah menyiapkan tim-tim lokal untuk melawan Timnas besutan Ruli Nere.

" Kita juga sudah siapkan pemain untuk diseleksi masuk Timnas, mungkin saat laga uji coba nanti Coach Ruli bisa melihat pemain kita mana yang bagus mainnya untuk dibawa ke Timnas,"kata Rozikin.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1495 seconds (0.1#10.140)