Arsene Wenger Enggan Tanggapi Atraksi Spanduk Terbang

Senin, 15 Mei 2017 - 16:23 WIB
Arsene Wenger Enggan Tanggapi Atraksi Spanduk Terbang
Arsene Wenger Enggan Tanggapi Atraksi Spanduk Terbang
A A A
LONDON - Kemenangan Arsenal di kandang Stoke City diwarnai aksi protes suporter dengan menerbangkan spanduk di atas lapangan. Spanduk tersebut berisi pesan agar Wenger mundur dari kursi pelatih.

Gelombang penolakan terhadap Wenger sebetulnya sudah berlangsung sejak pertengahan musim. Tetapi desakan tersebut kembali menggelora setelah serangkaian hasil buruk yang diterima Arsenal baru-baru ini.

Bicara hasil buruk, Arsenal sebetulnya telah menunjukkan tren bagus dengan meraih kemenangan 4-1 di markas Stoke City, Sabtu (13/5/2017) lalu. Namun, kemenangan tersebut nanpaknya tidak diterima positif oleh sebagian penggemar.

"Saya sama sekali tidak terpengaruh dengan hal itu (atraksi spanduk terbang -red). Saya fokus kepada sepak bola dan tidak ingin terpengaruh urusan politik," kata Wenger, dikutip Sky Sports.

"Saya mencintai olahraga, saya memberikan 24 jam untuk itu. Tetapi ada yang setuju dan ada yang tidak," lanjut pria asal Prancis tersebut. (Baca juga: Arsenal Pesta Gol ke Gawang Stoke City )

Sekadar informasi, Arsenal berhasil memetik kemenangan 4-1 di markas Stoke. Gol mereka dicetak Olivier Giroud (42' dan 80'), Mesut Oezil (55') dan Alexis Sanchez (76') sementara gol hiburan Stoke City dibuat Peter Crouch (67').
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6599 seconds (0.1#10.140)