The Ghost Sajikan Hiburan Hebat dalam Hadapi Panterita
A
A
A
LOS ANGELES - Menelan kekalahan beruntun dalam dua penampilan terakhir tidak lantas membuat mantan juara dunia empat divisi, Robert Guerrero kehilangan semangatnya untuk menyongsong duel perdananya di tahun ini.
Petinju berjuluk The Ghost itu akan bertarung menghadapi Omar Figueroa Jr pada 16 Juli nanti di Nassau Coliseum di Uniondale, New York, Amerika Serikat. Figueroa Jr, yang memiliki julukan Panterita, merupakan mantan juara dunia kelas ringan versi WBC, dan hingga saat ini masih belum tersentuh kekalahan.
Guerrero yakin jika laga melawan Figueroa Jr nanti bakal menjadi pertempuran yang sangat menarik. "Baik saya dan Omar Figueroa suka menggedor bagian dalam, yang seharusnya menjadi hiburan hebat," ucap petinju 34 tahun itu sebagaimana mengutip ESPN.
"Akan tetapi Omar akan mencari tahu pada 15 Juli (waktu setempat) bahwa dia menghadapi seorang pria yang punggungnya berada di dinding dan akan meninggalkan segala sesuatu di dalam ring," sambung Guerrero. "Ini akan menjadi perang klasik Meksiko dan saya akan ke luar di puncak."
Pasca kekalahan dari Floyd Mayweather Jr pada Mei 2013, Guerrero memiliki catatan yang kurang memuaskan. Dia hanya mampu meraih dua kemenangan dalam lima pertarungannya. Sementara, di sudut lain, meski belum terkalahkan, Figueroa Jr sepanjang 2016 tidak pernah tampil di dalam ring sekalipun.
Data Kedua Petinju yang Bertarung
Petinju berjuluk The Ghost itu akan bertarung menghadapi Omar Figueroa Jr pada 16 Juli nanti di Nassau Coliseum di Uniondale, New York, Amerika Serikat. Figueroa Jr, yang memiliki julukan Panterita, merupakan mantan juara dunia kelas ringan versi WBC, dan hingga saat ini masih belum tersentuh kekalahan.
Guerrero yakin jika laga melawan Figueroa Jr nanti bakal menjadi pertempuran yang sangat menarik. "Baik saya dan Omar Figueroa suka menggedor bagian dalam, yang seharusnya menjadi hiburan hebat," ucap petinju 34 tahun itu sebagaimana mengutip ESPN.
"Akan tetapi Omar akan mencari tahu pada 15 Juli (waktu setempat) bahwa dia menghadapi seorang pria yang punggungnya berada di dinding dan akan meninggalkan segala sesuatu di dalam ring," sambung Guerrero. "Ini akan menjadi perang klasik Meksiko dan saya akan ke luar di puncak."
Pasca kekalahan dari Floyd Mayweather Jr pada Mei 2013, Guerrero memiliki catatan yang kurang memuaskan. Dia hanya mampu meraih dua kemenangan dalam lima pertarungannya. Sementara, di sudut lain, meski belum terkalahkan, Figueroa Jr sepanjang 2016 tidak pernah tampil di dalam ring sekalipun.
Data Kedua Petinju yang Bertarung
Robert Guerrero | vs | Omar Figueroa Jr |
27 Maret 1983 | Lahir | 13 Desember 1989 |
Amerika Serikat | Asal | Amerika Serikat |
175cm | Tinggi | 171cm |
180cm | Jangkauan | 185cm |
The Ghost | Julukan | Panterita |
Southpaw | Stance | Orthodox |
33 (18KO) | Menang | 26 (18KO) |
5 | Kalah | - |
1 | Seri | 1 |
(nug)