Presiden Real Madrid Takut Kylian Mbappe Cuma Duduk di Bangku Cadangan

Rabu, 28 Juni 2017 - 23:00 WIB
Presiden Real Madrid...
Presiden Real Madrid Takut Kylian Mbappe Cuma Duduk di Bangku Cadangan
A A A
MADRID - Presiden Real Madrid, Florentino Perez sangat berhati-hati mengomentari rumor yang menyebut klubnya bakal memboyong Kylian Mbappe. Pemain 18 tahun itu memang digosipkan bakal pindah dari Monaco.

Mbappe mencuri perhatian dunia setelah tampil mengesankan bersama Monaco di Ligue 1 dan Liga Champions. Pemain asal Prancis menyumbangkan 26 gol dan 14 assist sepanjang musim 2016/2017.

"Dia (Mbappe) merupakan pemain yang bagus. Tetapi sangat sedikit pesepak bola di usia 18 tahun yang bermain untuk Real Madrid," kata Perez saat wawancara bersama stasiun radio lokal, dikutip Marca.

"Dia harusnya bersabar, pelatih sudah memiliki rencana dalam benaknya. Tak baik bicara apakah kami akan mendatangkan Mbappe karena bisa saja pemain menghuni bangku cadangan," tutupnya.

Meski sudah punya rencana, Real Madrid diyakini harus segera membuat komitmen. Sebab juka tidak, bukan tidak mungkin penyerang muda tersebut diserobot Arsenal atau Liverpool yang juga berminat.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1351 seconds (0.1#10.140)