Sepasang Gol Egy Maulana Warnai Kekalahan Garuda Jaya dari Espanyol

Jum'at, 14 Juli 2017 - 21:24 WIB
Sepasang Gol Egy Maulana...
Sepasang Gol Egy Maulana Warnai Kekalahan Garuda Jaya dari Espanyol
A A A
BANDUNG - Timnas Indonesia U-19 harus mengakui keunggulan Espanyol B dalam laga persahabatan yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (14/7/2017). Pada pertandingan bertajuk uji coba tersebut, Skuat Garuda Jaya menyerah dengan skor 2-4.

Menghadapi Espanyol di laga uji coba, Timnas Indonesia U-19 langsung mendapat serangan sejak awal laga. Usia pertandingan baru dua menit, namun Espanyol berhasil membuka keunggulan 1-0 usai mendapat hadiah penalti.

Gol tersebut langsung direspon Garuda Jaya dengan serangan balik cepat. Skuat asuhan Indra Sjafri sempat menyamakan kedudukan melalui aksi Egy Maulana di menit ke-7.

Menjelang babak pertama berakhir, Espanyol kembali unggul setelah Daniel Wong berhasil membongkar lini bertahan Skuat Garuda Jaya. Skor 1-2 untuk Espanyol menandai keunggulan Espanyol B di babak pertama.

Di babak kedua, Espanyol memperbesar keunggulan melalui aksi Victor Gomes di menit ke-65. Hanya berselang dua menit, Espanyol kembali mencetak gol tambahan yang mengubah papan situasi menjadi 1-4. Gol keempat Espanyol lahir dari tendangan sudut.

Pada menit ke-70, pemain Espanyol melakukan handsball di kotak penalti sendiri. Egy Maulana yang dipercaya sebagai algojo semula gagal menceploskan bola, namun pada kesempatan penalti kedua dia sukses merobek gawang Espanyol.

Tidak ada gol tambahan di sisa pertandingan, skor 2-4 menandai keunggulan Espanyol atas Timnas Indonesia U-19 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Susunan pemain kedua tim:

Indonesia U19 (4-3-3): Riyadi; Haris, Iqbal, Baharsyah, Sulaeman; Egi, Rifad, Irianto; Eka, Hanis, Firza
Pelatih: Indra Sjafri

RCD Espanyol B (5-3-2): Farias; Pipa, Indias, Manchon, Gomez, Bermejo; Pelegrin, Fornes, Granados; Daniel, Gil
Pelatih: David Gallego
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9844 seconds (0.1#10.140)