NAC Turun Tangan Terkait Perdebatan Sarung Tinju

Kamis, 03 Agustus 2017 - 10:54 WIB
NAC Turun Tangan Terkait...
NAC Turun Tangan Terkait Perdebatan Sarung Tinju
A A A
LAS VEGAS - Perdebatan mengenai sarung tinju jelang pertarungan Floyd Mayweather Jr versus Conor McGregor di T-Mobile Arena, pada 26 Agustus mendatang, makin memanas. Drama terbaru ini menyeruak lantaran ada rumor yang menyatakan bahwa kedua petarung tersebut menginginkan sarung tangan 8 ons.

Padahal secara umum, petinju yang berada di kelas welter diwajibkan menggunakan sarung tinju seberat 10 ons. Ini telah menjadi aturan yang ditetapkan Nevada Athletic Commission (NAC). Perdebatan inilah yang terus berlanjut hingga saat ini.

"Jangan percaya apa yang Anda dengar di media. Jangan percaya apa yang anda dengar di situs blog. Jika tidak datang langsung dari saya, maka itu tidak benar. Saya memberi tahu McGregor. Mari kita berkelahi dengan sarung tinju 8 oz," tulis Mayweather pada akun media sosial Instagram.

Direktur eksekutif NAC Bob Bennett menjelaskan jika Mayweather dan McGregor bersikeras untuk menggunakan sarung tinju seberat 8 ons, maka mereka harus membuat pernyataan resmi di depan komisi pada 16 Agustus atau 10 hari sebelum pertarungan dimulai.

"Mereka harus datang sebelum komisi dan mengartikulasikan mengapa mereka diizinkan melakukan pertarungan dengan menggunakan sarung tinju 8 ons. Ketua Anthony Marnell dan komisaris akan membuat keputusan dengan mempertimbangkan kesehatan dan keselamatan. Petarung menjadi prioritas nomor satu," tambah Bennett.

Ditambahkan, Bennett tak menampik jika Mayweather Promotions pernah bertanya tentang proses pertarungan menggunakan sarung tinju 8 ons. Namun tidak ada konfirmasi resmi tentang hal ini.

Baca juga:
Soal Ukuran Sarung Tangan, McGregor: Pilih Sesukamu Mayweather!
(bep)
Berita Terkait
Khabib Nurmagomedov...
Khabib Nurmagomedov Diimingi Fuluus Rp1,47 T Lawan Floyd Mayweather
3 Fakta di Balik Floyd...
3 Fakta di Balik Floyd Mayweather Jr Tak Terkalahkan Sepanjang Karier Tinju Profesional
Mayweather Tantang Jake...
Mayweather Tantang Jake Paul Bertarung Tinju Kelas Welter Super
Harapan Mayweather Dapat...
Harapan Mayweather Dapat Duit Banyak Lawan Khabib Kandas, Sang Juara Menolak
Floyd Mayweather Jr...
Floyd Mayweather Jr Jajaki Kemungkinan Jadi Pelatih Tinju
Tidak Pernah Kalah Sepanjang...
Tidak Pernah Kalah Sepanjang Karier: Ini Rahasia Kehebatan Floyd Mayweather Jr
Berita Terkini
Seleknas Karate-Do Indonesia,...
Seleknas Karate-Do Indonesia, PB Forki Jaring Bibit Atlet Berprestasi dan Bermartabat
5 menit yang lalu
Dukung Tim Favoritmu!...
Dukung Tim Favoritmu! Saksikan Bundesliga 2024/25 Pekan ke-31 di VISION+
22 menit yang lalu
Siapa Ian Machado Garry?...
Siapa Ian Machado Garry? Petarung yang Tertarik Menguji Islam Makhachev di Kelas Welter UFC
57 menit yang lalu
Rasakan Setiap Pukulan,...
Rasakan Setiap Pukulan, Saksikan Setiap Aksi: Streaming Rangkaian ATP Tour di VISION+
2 jam yang lalu
Deretan Gelar Naoya...
Deretan Gelar Naoya Inoue: Raja Kelas Ringan hingga Bantam Super Tak Terbantahkan
2 jam yang lalu
Conor Benn Diterpa Masalah...
Conor Benn Diterpa Masalah Keluarga Jelang Duel Panas Lawan Chris Eubank Jr
2 jam yang lalu
Infografis
Menhan Australia Telepon...
Menhan Australia Telepon Menteri Sjafrie Terkait Rumor Pangkalan Militer Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved