Semakin Berbahaya, Dimitrov Enggan Remehkan Sugita
A
A
A
CINCINNATI - Unggulan nomor tujuh, Grigor Dimitrov akan bertemu dengan petenis Jepang, Yuichi Sugita di perempat final Cincinnati Masters 2017. Bagi mereka berdua, laga tersebut akan menjadi pertemuan kedua mereka di dalam lapangan tenis.
Dimitrov melangkah ke perempat final berkat kemenangan dua set langsung 6-3, 7-5 atas Juan Martin del Potro di babak ketiga turnamen kategori Masters 1000 tersebut. Kemenangan itu pun menjadi kemenangan pertama Dimitrov, setelah lima laga sebelumnya di selalu dikalahkan Del Potro.
Sedangkan, Sugita, yang saat ini menempati peringkat 46 dunia, menciptakan pertandingan melawan Dimitrov, menyusul kemenangan dalam laga tiga set versus Karen Khachanov 6-7 (0-7), 6-3, 6-3.
Dalam pertemuan pertama dengan Sugita yang terjadi di babak pertama Piala Rogers tahun lalu, Dimitrov harus bersusah payah menundukkan petenis Jepang tersebut. Sempat tertinggal lebih dulu di set pertama, Dimitrov akhirnya mencatat keunggulan 5-7, 7-6 (7-5), 6-4 atas Sugita kala itu.
"Dia bermain bagus. Saya melihat beberapa pertandingannya ... Kondisi tidak benar-benar mengganggunya. Dia pasti akan menjadi lawan yang tangguh untuk dihadapi," ungkap Dimitrov terkait Sugita, seperti dilansir ATP World Tour.
"Saya tidak meremehkan kemampuannya untuk memainkan tenis yang bagus. Anda di perempat final Masters 1000, apapun bisa terjadi. Dia sangat bertekad, dan dia sangat bersemangat untuk bermain, sehingga membuatnya semakin berbahaya," lanjut petenis asal Bulgaria.
Dimitrov melangkah ke perempat final berkat kemenangan dua set langsung 6-3, 7-5 atas Juan Martin del Potro di babak ketiga turnamen kategori Masters 1000 tersebut. Kemenangan itu pun menjadi kemenangan pertama Dimitrov, setelah lima laga sebelumnya di selalu dikalahkan Del Potro.
Sedangkan, Sugita, yang saat ini menempati peringkat 46 dunia, menciptakan pertandingan melawan Dimitrov, menyusul kemenangan dalam laga tiga set versus Karen Khachanov 6-7 (0-7), 6-3, 6-3.
Dalam pertemuan pertama dengan Sugita yang terjadi di babak pertama Piala Rogers tahun lalu, Dimitrov harus bersusah payah menundukkan petenis Jepang tersebut. Sempat tertinggal lebih dulu di set pertama, Dimitrov akhirnya mencatat keunggulan 5-7, 7-6 (7-5), 6-4 atas Sugita kala itu.
"Dia bermain bagus. Saya melihat beberapa pertandingannya ... Kondisi tidak benar-benar mengganggunya. Dia pasti akan menjadi lawan yang tangguh untuk dihadapi," ungkap Dimitrov terkait Sugita, seperti dilansir ATP World Tour.
"Saya tidak meremehkan kemampuannya untuk memainkan tenis yang bagus. Anda di perempat final Masters 1000, apapun bisa terjadi. Dia sangat bertekad, dan dia sangat bersemangat untuk bermain, sehingga membuatnya semakin berbahaya," lanjut petenis asal Bulgaria.
(nug)