Bila Bertemu Mayweather Jr, Horn Akan Bertarung seperti Maidana
A
A
A
BRISBANE - Apabila mendapatkan kesempatan untuk bertarung melawan Floyd Mayweather Jr, Jeff Horn siap untuk memberikan pertarungan sebagaimana yang dilakukan Marcos Maidana terhadap mantan juara dunia di lima kelas berbeda itu.
Mayweather Jr terus mendapatkan tekanan dalam dua pertarungannya melawan Maidana pada 2014. Meski mendapat kemenangan angka mutlak dalam duel keduanya dengan Maidana, namun Mayweather Jr hanya mendapatkan kemenangan angka mayoritas di pertemuan perdana.
Selepas meraih kemenangan angka kontroversial atas Manny Pacquiao awal Juli lalu, Horn melayangkan tantangannya kepada Mayweather Jr. Namun, untuk saat ini Mayweather Jr akan berkonsentrasi untuk pertarungannya melawan Conor McGregor di Las Vegas, Amerika Serikat, Minggu (27/8) WIB.
"Dia bisa menantang saya untuk gelar kelas welter dunia. Dan jika McGregor ingin melawan saya, saya akan mengambilnya sekarang, saya tidak akan khawatir sedikit pun," tandas petinju berusia 29 tahun itu seperti dilansir media Australia, News Corp Australia.
Dia pun menegaskan, akan menghadapi Mayweather Jr layaknya Maidana. "Beberapa tahun yang lalu kami melihat Marcos Maidana dari Argentina memberi Floyd pertempuran dalam hidupnya, tapi Maidana tidak memiliki mesin untuk mempertahankannya selama 12 ronde," ungkap petinju asal Australia itu.
"Saya akan melawan Mayweather seperti yang dilakukan Maidana, tapi saya akan melakukannya selama 12 ronde, bukan enam," pungkas pemilik gelar kelas welter versi WBO.
Mayweather Jr terus mendapatkan tekanan dalam dua pertarungannya melawan Maidana pada 2014. Meski mendapat kemenangan angka mutlak dalam duel keduanya dengan Maidana, namun Mayweather Jr hanya mendapatkan kemenangan angka mayoritas di pertemuan perdana.
Selepas meraih kemenangan angka kontroversial atas Manny Pacquiao awal Juli lalu, Horn melayangkan tantangannya kepada Mayweather Jr. Namun, untuk saat ini Mayweather Jr akan berkonsentrasi untuk pertarungannya melawan Conor McGregor di Las Vegas, Amerika Serikat, Minggu (27/8) WIB.
"Dia bisa menantang saya untuk gelar kelas welter dunia. Dan jika McGregor ingin melawan saya, saya akan mengambilnya sekarang, saya tidak akan khawatir sedikit pun," tandas petinju berusia 29 tahun itu seperti dilansir media Australia, News Corp Australia.
Dia pun menegaskan, akan menghadapi Mayweather Jr layaknya Maidana. "Beberapa tahun yang lalu kami melihat Marcos Maidana dari Argentina memberi Floyd pertempuran dalam hidupnya, tapi Maidana tidak memiliki mesin untuk mempertahankannya selama 12 ronde," ungkap petinju asal Australia itu.
"Saya akan melawan Mayweather seperti yang dilakukan Maidana, tapi saya akan melakukannya selama 12 ronde, bukan enam," pungkas pemilik gelar kelas welter versi WBO.
(nug)