Feby Eka Persembahkan Tiga Gol untuk Keluarga

Jum'at, 08 September 2017 - 07:51 WIB
Feby Eka Persembahkan...
Feby Eka Persembahkan Tiga Gol untuk Keluarga
A A A
YANGON - Feby Eka Putra menarik perhatian penikmat sepak bola di Tanah Air. Sumbangan tiga gol (hat-trick) yang disarangkan ke gawang Filipina mengantarkan timnas Indonesia U-19 menang dengan skor telak 9-0 di laga kedua penyisihan Grup B Piala AFF U-18. Dengan kemenangan telak ini, tim polesan Indra Sjafri semakin mengukuhkan posisinya di puncak Grup B dengan raihan 6 poin.

Aksi pemain sayap asal Mojokerto itu terus menjadi motor serangan skuat arahan Indra Sjafri sepanjang pertandingan. Pemain kelahiran 12 Februari 1999 silam itu mencatatkan namanya di papan skor pada menit 8', 68' dan 88'. Dia juga turut menyumbangkan umpan matang atas terciptanya gol dari Muhammad Iqbal pada menit ke-26.

Pemain bernomor punggung 14 itu mempersembahkan tiga golnya itu kepada keluarganya. "Saya mengucapkan syukur dan merasa sangat senang atas kemenangan ini. Hattrick saya persembahkan selain untuk keluarga, juga seluruh tim, serta pendukung Timnas Indonesia," kata Feby dikutip dari laman resmi PSSI, Jumat (8/9/2017).

Pemain yang memulai karier dari Sekolah Sepak bola (SSB) Gen B, Mojokerto ini juga memuji rekan-rekannya yang lain di dalam skuat Indra Sjafri. "Seluruh pemain bermain luar biasa malam ini," tuturnya.

Terlepas bagaimana penampilan Feby di lapangan hijau, dia tetap menilai harus ada perbaikan permainan dalam timnya dan tetap rendah hati serta terus berharap dukungan dari masyarakat pecinta sepak bola Indonesia agar timnya bisa menjuarai turnamen Piala AFF U-18 di Myanmar.

"Di luar itu semua, saya pun tetap menilai harus ada perbaikan. Filipina main bagus mereka juga pantang menyerah. Namun kami jangan berpuas diri dulu, masih ada dua laga di babak penyisihan kami akan terus berjuang demi selalu meraih kemenangan. Mohon doa dan dukuangan kepada warga Indonesia agar kami bisa meraih juara Piala AFF ini," tutup Feby.

Selanjutnya Garuda Nusantara akan berhadapan dengan Vietnam pada (11/9/2017) pukul 15.30 WIB.

Grup B


Indonesia 2-1 Myanmar
Indonesia 9-0 Filipina
Filipina 2-3 Brunei
Brunei 1-8 Vietnam

Klasemen
1. Indonesia 2 2 0 0 11-1 6
2. Vietnam 1 1 0 0 8-1 3
3. Brunei 2 1 0 1 4-10 3
4. Myanmar 1 0 0 1 1-2 0
5. Filipina 2 0 0 2 2-12 0
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5675 seconds (0.1#10.140)