Krisis Korut Tak Pengaruhi Olimpiade Musim Dingin 2018

Selasa, 12 September 2017 - 13:23 WIB
Krisis Korut Tak Pengaruhi...
Krisis Korut Tak Pengaruhi Olimpiade Musim Dingin 2018
A A A
LIMA - Komite Olimpiade Internasional (IOC) menjamin krisis nuklir di Korea Utara tak akan mempengaruhi Olimpiade Musim Dingin 2018. Ajang ini akan digelar di Pyeongchang, Korea Selatan.

Jaminan ini disampaikan langsung Presiden IOC Thomas Bach hanya beberapa jam setelah Dewan Keamanan PBB meningkatkan sanksi terhadap Korut atas uji coba nuklir keenam. Bach meyakini kalau perhelatan olimpiade tak akan terganggu dari ancaman keamanan.

"Sejauh ini tak ada ancaman keamanan terhadap pelaksanaan olimpiade. Kami telah berhubungan dengan pemerintah yang berkepentingan," ungkapnya dilansir Reuters, Senin (12/9/2017).

Meski begitu Bach berharap semua ketegangan di Semenanjung Korea bisa mencair agar semua negara termasuk atlet Korut bisa berpartisipasi. "Kami tetap akan menjaga agar pintu terbuka untuk atlet Korut. Olimpiade itu terbuka untuk semua komite olimpiade nasional dari negara mana pun," kata Bach.

Sementara itu Presiden Korsel Moon Jae-in pada Juli lalu mengatakan akan memberikan kesempatan pada atlet Korut untuk berlaga sampai menit akhir. Olimpiade di Pyeongchang adalah olimpiade musim dingin di Asia setelah Jepang yang akan digelar pada 9 hingga 25 Februari 2018.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0773 seconds (0.1#10.140)