JK Berharap Bulu Tangkis Angkat Prestasi Indonesia di Asian Games 2018

Selasa, 03 Oktober 2017 - 17:44 WIB
JK Berharap Bulu Tangkis...
JK Berharap Bulu Tangkis Angkat Prestasi Indonesia di Asian Games 2018
A A A
JAKARTA - Cabang olahraga bulu tangkis diharapkan tampil cemerlang pada ajang Asian Games 2018. Harapan itu disampaikan Wakil Presiden Republik Indonesia, Jusuf Kalla, saat meninjau Pelatnas PBSI di Cupayung, Jakarta Timur.

Dalam kunjungan ke Pelatnas Cipayung, JK didampingi Ketua INASGOC Erick Thohir dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono. Turut hadir Ketua Umum PBSI yang juga menjabat Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Kemanan (Menkopolhukam) Wiranto.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih atas nama pemerintah, atas segala prestasi bulutangkis Indonesia sejak dulu hingga sekarang tetap berlanjut. Saya juga ingin kembali mengingatkan bahwa hanya dua hal yang bisa mengibarkan bendera merah putih di luar negri. Yaitu Presiden sebagai kepala negara dan atlet yang meraih medali emas di kejuaraan internasional," kata JK, Selasa (3/10/2017).

"Artinya perjuangan anda semua (atlet) membawa nama negara. Dengan ini saya ucapkan terima kasih atas jerih payah para atlet sekalian" lanjut JK di depan para atlet pelatnas.

Pada kesempatan berkunjung ke Cipayung, JK berkeliling hall PBSI Cipayung untuk meninjau asrama atlet, ruang gym dan beberapa fasilitas penunjang di Pelatnas PBSI Cipayung. Sesekali Jusuf Kalla juga tampak berbincang dengan para atlet dan pelatih.

"Kita akan menghadapi event yang besar tahun depan (Asian Games 2018). Berdasarkan statistik, pencapaian (olahraga) kita agak menurun, dan yang bisa mengangkatnya adalah bulutangkis. Semoga harapan kita untuk menjadi juara-juara terus, bisa berlanjut," tutup JK. (Baca juga: Mini Turnamen Jelang Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017 )
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8672 seconds (0.1#10.140)