Pembalap AHRT Berharap Mentor Khusus agar Kompetitif di Moto2

Senin, 20 November 2017 - 21:02 WIB
Pembalap AHRT Berharap Mentor Khusus agar Kompetitif di Moto2
Pembalap AHRT Berharap Mentor Khusus agar Kompetitif di Moto2
A A A
VALENCIA - Keberhasilan pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT), Dimas Ekky Pratama, masuk Top 6 dalam balapan CEV Moto2 European Championship 2017 direspons positif. Astra Honda Motor (AHM) yang menaungi pembalap binaan Astra Honda Racing Team berkomitmen untuk terus meningkatkan skill dan pengalaman Dimas agar bisa kompetitif dalam balapan Moto2 tahun depan.

Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya menilai kemampuan rider asal Depok, Jawa Barat, itu mengamali peningkatan dari tahun sebelumnya. Thomas mengakui jika Dimas Ekky membutuhkan pendampingan dari pembalap expert untuk mempertajam adaptasi agar lebih baik di tahun depan. ''Kita terus improve agar Dimas bisa mencapai 5 besar atau 3 besar,”kata Thomas seusai balapan di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Minggu (19/11/2017).

Dimas sendiri mengakui dibanding tahun lalu performa skill dirinya mengalami banyak peningkatan. Ini karena dukungan tim mekanik dan pelatih yang sudah sangat baik. ''Karena komunikasi tim sudah sangat baik, semua masalah langsung bisa diselesaikan. Namun, bisa lebih baik lagi jika ada mentor khusus dari mantan pembalap yang berpengalaman,’’ujar Dimas yang didampingi Thomas dan Presiden Direktur Astra Honda Motor Toshiyuki Inuma selama balapan sesi terakhir Moto2 musim 2017 di Valencia.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6313 seconds (0.1#10.140)