Timnas Indonesia Targetkan Kemenangan Lawan Guyana

Jum'at, 24 November 2017 - 01:00 WIB
Timnas Indonesia Targetkan...
Timnas Indonesia Targetkan Kemenangan Lawan Guyana
A A A
JAKARTA - Timnas Indonesia mempunyai kesempatan menaikkan peringkat FIFA. Peluang tersebut akan datang jika bisa mengalahkan Guyana dalam laga ujicoba internasional yang akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi Sabtu (25/11/2017). (Baca Juga: Wow, Posisi Indonesia di Tabel Ranking FIFA Naik 11 Tingkat)

Pelatih Luis Milla pun sudah menargetkan Hansamu Yama Cs bisa memenangkan laga berstatus FIFA A Match. Untuk itu, skuat Timnas Garuda dalam beberapa hari ini terus meningkatkan latihan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang guna memberikan hasil positif di ujicoba timnas terakhir tahun ini.

Menurut asisten pelatih Bima Sakti perkembangan permainan anak asuhnya sudah semakin baik. Melawan negara yang berperingkat 164 FIFA ini, Bima mengaku timnya mendapatkan persiapan waktu yang ideal untuk mempersiapkan tim.

"Usai melakoni dua kali ujicoba melawan Suriah, kami mempunyai waktu sepekan untuk mempersiapkan tim melawan Guyana. Kami berlatih sehari satu kali saja. Berbagai menu latihan kita berikan seperti penyelesaian akhir, bagaimana saat transisi bertahan ke menyerang, proses bola mati dan lain-lain," kata Bima Sakti dilansir laman resmi PSSI, Kamis (23/11/2017).

"Kami harus menang melawan Guyana, saya kira mereka tim yang bagus dan patut diwaspadai. Ujicoba ini juga kami jadikan pemanasan sebelum mengikuti turnamen internasional di Aceh pada awal Desember mendatang," lanjutnya.

Untuk pertandingan ini, Milla tetap akan mengombinasikan dengan sejumlah pemain U-23. Sementara Ilija Spasojevic, pemain naturalisasi asal Montenegro kembali mendapatkan kepercayaan.
26 Pemain Timnas Indonesia vs Guyana
Kiper :

Satria Tama Hardianto (Persegres - Timnas U-23)
Awan Setho Raharjo (Bhayangkara FC - Timnas U-23)
Kurniawan Kartika Ajie (Persiba - Timnas U-23)

Bek :
Andi Setyo Nugroho (PS TNI - Timnas U-23)
Hansamu Yama Pranata (Barito Putera - Timnas U-23)
Bagas Adi Nugroho (Arema FC - Timnas U-23)
Ryuji Utomo Prabowo (Persija - Timnas U-23)
I Putu Gede Juni Antara (Bhayangkara FC 0 Timnas U-23)
Gavin Kwan Adsit (Barito Putera - Timnas U-23)
M. Rezaldi Hehanusa (Persija - Timnas U-23)
Ricky Fajrin Saputra (Bali United - Timnas U-23)

Tengah :
Muhammad Luthfi Kamal Baharsyah (Timnas U-19 - Timnas U-23)
Muhammad Arfan (PSM - Timnas U-23)
Muhammad Hargianto (Persija - Timnas U-23)
Hanif Abdurrauf Sjahbandi (Arema FC - Timnas U-23)
Evan Dimas Dharmono (Bhayangkara FC - Timnas U-23)
Miftahul Hamdi (Bali United - Timnas U-23)
Ilham Udin Armayn (Bhayangkara FC - Timnas U-23)
Septian David Maulana (Mitra Kukar - Timnas U-23)
Osvaldo Ardiles Haay (Persipura - Timnas U-23)
Saddil Ramdani (Persela - Timnas U-23)
Febri Haryadi (Persib - Timnas U-23)
Egy Maulana Vikri (Timnas U-19 - Timnas U-23)

Depan :

Muhammad Rafli Mursalim (Timnas U-19 - Timnas U-23)
Yabes Roni Malaifani (Bali United - Timnas U-23)
Ilija Spasojevic (Bhayangkara FC - Timnas Senior)

5 Laga Terakhir Indonesia :
18 November 2017
Indonesia 0-1 Suriah (Pertandingan Persahabatan)
4 Oktober 2017
Indonesia 3-1 Kamboja (Pertandingan Persahabatan)
2 September 2017
Indonesia 0-0 Fiji (Pertandingan Persahabatan)
13 Juni 2017
Indonesia 0-0 Puerto Riko (Pertandingan Persahabatan)
8 Juni 2017
Kamboja 0-2 Indonesia (Pertandingan Persahabatan)
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8571 seconds (0.1#10.140)