Hadapi Dua Laga Tandang ABL, Pelatih CLS Knights Siapkan Plan B

Jum'at, 24 November 2017 - 08:19 WIB
Hadapi Dua Laga Tandang...
Hadapi Dua Laga Tandang ABL, Pelatih CLS Knights Siapkan Plan B
A A A
SURABAYA - CLS Knights Indonesia mempunyai pekerjaan rumah yang cukup berat jelang dua pertandingan tandang melawan Singapura Slingers (26/11) dan Mono Vampire Thailand (29/11). Hal tersebut lantaran cedera yang dialami Duke Crews saat menghadapi Formosa Dreamers Taiwan di game pertama Asean Basketball League (ABL), pekan lalu.

Pemain yang menjadi salah satu motor kemenangan tim CLS Knights tersebut harus menepi kurang lebih 12 pekan lamanya akibat cedera putus urat ligament yang dideritanya. Kondisi ini sedikit memengaruhi permainan CLS Knights khususnya dalam menghadapi dua laga tandangnya.

Untungnya, Brian Williams yang sempat menderita cedera (spread angkle) pada game kemarin, sudah bisa kembali ke lapangan untuk berlatih bersama para pemain CLS lainnya. "Tidak dapat dipungkiri hal ini sedikit menggangu skema permainan kami. Tapi apapun kondisinya CLS harus siap untuk menghadapi lawan tanpa Duke Crews. Untuk sementara saya akan menyiapkan plan B dan menunggu pengganti pemain impor yang baru. Namun saya percaya tim ini akan terus berkembang dan tidak hanya mengandalkan kepada satu atau dua pemain saja," ujar Koko Heru Setyo Nugroho dalam pernyataan resmi yang diterima SINDOnews, Jumat (24/11/2017).

Salah satu upaya untuk menutupi hilangnya Duke Crews, Koko beserta coaching staff mencoba menganalisa kekuataan dan kelemahan lawan. Selain itu, pihaknya juga akan memberikan masukan berdasarkan evaluasi dari pertandingan kemarin secara personal kepada seluruh pemainnya.

"Tugas mereka fokus untuk bermain. Saya dan beserta coaching staff yang akan menganalisa bagaimana meredam permainan lawan di lapangan. Siapa yang harus dimatikan, dan bagaimana menghadapi skema permainan mereka. Jika para pemain saya masih belum mengerti, jangan ragu untuk bertanya dan saya akan jelaskan lagi," jelas Koko.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0922 seconds (0.1#10.140)