Bukan ke Penjara, Robinho Justru Berlabuh di Liga Turki

Selasa, 23 Januari 2018 - 18:13 WIB
Bukan ke Penjara, Robinho Justru Berlabuh di Liga Turki
Bukan ke Penjara, Robinho Justru Berlabuh di Liga Turki
A A A
SIVAS - Klub Liga Turki, Sivasspor mengklaim dapatkan Robson de Souza. Pemain yang akrab disapa Robinho tersebut diboyong secara gratis setelah kontraknya dengan Atletico Mineiro berakhir, 1 Januari 2018 lalu.

Sebelumnya Robinho tersandung masalah hukum. Ia dinyatakan bersalah dalam kasus pemerkosaan yang terjadi pada 2013 lalu. Bersama lima orang lainnya, Robinho dituduh memperkosa wanita asal Albania ketika sedang berpesta di salah satu klub malam Italia. Dalam keadaan mabuk, Robinho Cs menggilir sang wanita hingga akhirnya kasus ini tercium oleh pihak kepolisian. (Baca Juga: Robinho Terancam Hukuman Penjara 9 Tahun
Atas kejadian ini, Robinho terancam hukuman sembilan tahun penjara. Namun keadaan itu tidak menyurutkan langkah Sivasspor menggaet sang pemain. Buktinya mereka telah mengumumkan kesepakatan dengan eks striker Real Madrid dan AC Milan tersebut.

"Setelah negosiasi akhir, dia akan menandatangani kontrak resmi dengan kami," tulis pernyataan resmi Sivasspor.

Sejauh ini belum diketahui durasi kontrak yang diterima pemain 33 tahun ini. Nantinya ia akan berada satu tim dengan eks pemain Sevilla dan Everton, Arouna Kone.

Transfer görüşmelerine başladığımız @Robinho dün gece İstanbul'a geldi. Bugün saat 12.00'de Nuri Demirağ Havaalanı'nda olacak. #Robinho #DemirGrupSivasspor pic.twitter.com/T2JItwgSA2
— Sivasspor (@SivassporKulubu) January 23, 2018
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8231 seconds (0.1#10.140)
pixels