Dalam Lima Tahun Barcelona Belum Terkalahkan di Camp Nou

Jum'at, 02 Februari 2018 - 09:15 WIB
Dalam Lima Tahun Barcelona...
Dalam Lima Tahun Barcelona Belum Terkalahkan di Camp Nou
A A A
BARCELONA - Barcelona mempertahankan status tak terkalahkannya selama lima tahun terakhir di Copa del Rey saat bermain di Camp Nou. Terakhir kali Blaugrana kalah di kandang sendiri pada 2013 melawan Real Madrid.

Prestasi itu muncul setelah Barcelona menang 1-0 atas Valencia di leg pertama semifinal Copa del Rey 2017/2018. Gol semata wayang Luis Suarez di menit 67 menandai kemenangan tim besutan Ernesto Valverde.

Suarez sejauh ini telah mencetak sembilan gol pada 2018. Lebih banyak dibandingkan dengan pemain Liga Spanyol lainnya di semua kompetisi. Total, mantan pemain Liverpool itu sudah mengemas 12 gol dalam 10 pertandingan terakhirnya di semua kompetisi.

"Selalu penting untuk membantu tim, Hari ini dengan tujuan lain dan kami berharap dapat terus seperti ini," tutur Suarez seperti dikutip dari Soccerway, Jumat (2/2/2018).

Kemenangan ini setidaknya telah menempatkan satu kakinya di final. Namun begitu, Suarez memperingatkan rekan setimnya untuk tidak jemawa dengan hasil positif ini. Peluang dua kesebelasan masih sangat terbuka untuk melaju ke partai puncak.

"Ini adalah keuntungan minimal yang kami miliki karena masih tersisa 90 menit. Tapi Valencia saat bermain di kandang selalu lebih kuat dan lebih hebat lagi di semifinal Copa," tukas Suarez.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4298 seconds (0.1#10.140)