Preview Sevilla vs Manchester United: Berharap Tuah Mourinho

Rabu, 21 Februari 2018 - 08:03 WIB
Preview Sevilla vs Manchester...
Preview Sevilla vs Manchester United: Berharap Tuah Mourinho
A A A
SEVILLA - Laga leg pertama 16 besar Liga Champions bakal menyuguhkan pertandingan menarik yang mempertemukan Sevilla versus Manchester United di Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (22/2/2018) dini hari WIB. Ini menjadi pertemuan pertama buat dua kesebelasan di kompetisi bergengsi.

Sebelumnya Sevilla dan United bentrok di laga persahabatan pada 10 Agustus 2013 lalu. Saat itu, tim berjuluk Los Rojiblancos menang dengan skor 3-1. Kendati demikian, hasil itu tidak bisa dijadikan sebagai tolok ukur mengingat dua kesebelasan telah mengubah skuat mereka masing-masing.

Berbicara mengenai perubahan skuat, Vincenzo Montella selaku pelatih Sevilla bakal menaruh perhatian yang besar kepada Alexis Sanchez. Pemain mungil asal Chile itu akan memulai debutnya bersama United di Liga Champions setelah pindah dari Arsenal.

Di mata Montella, Sanchez merupakan salah satu pemain yang dianggap berbahaya. Kontribusinya sudah terlihat sejak bergabung dengan Setan Merah. Terbaru, mantan pemain Arsenal itu mengantarkan United lolos ke putaran berikutnya di Piala FA usai mengalahkan Huddersfield Town.

Karena itu, Montella sudah menyiapkan skenario bagaimana menghentikan langkah Sanchez. "Mungkin kami bisa membunuhnya atau menjatuhkannya. Saya masih ingat betul bagaimana Sanchez bermain baik sewaktu di Italia bersama Udinese," kata Montella, jelang pertandingan.

"Sejauh ini dia telah memperbaiki penampilannya dalam kariernya dan ia adalah pemain yang sangat bagus dalam hal transisi dan menemukan ruang. Dia juga dikenal memiliki kecepatan dalam serangan yang sangat bagus," tambah Montella.

Penampilan tim besutan Montella belakangan mulai membaik setelah dipermalukan Eibar dengan skor 5-1. Pasalnya, dalam tiga pertandingan terakhir di semua kompetisi, Nolito dkk hanya kebobolan sekali dan mencetak lima gol.

Sementara itu, masalah inkonsistensi sedang menghantui anak asuh Jose Mourinho. Betapa tidak, dalam lima pertandingan terakhir United hanya mampu memetik tiga kemenangan dan dua kali kalah. Sungguh ironi melihat catatan tersebut.

Tapi Mourinho bersikeras bakal mencoba untuk mencuri gol di laga tandang ini untuk mempermudah langkahnya ke perempat final Liga Champions. Apalagi pelatih Portugal itu punya catatan yang bagus selama berhadapan dengan Sevilla.

Selama menjabat sebagai pelatih, Mourinho diketahui sudah mengemas tujuh kali menang dan sekali kalah dalam delapan pertemuan melawan Sevilla selama tiga tahun bertugas di Real Madrid (2010-2013). Ini bisa dijadikan sebagai modal penting saat membawa pasukannya ke Ramon Sanchez Pizjuan.

Namun begitu, Mourinho harus berhati-hati menjaga kebugaran pemain. Pasalnya, sejumlah pemain yang sempat diragukan tampil sudah mulai berlatih. (Baca juga: Melawat ke Sevilla, Jose Mourinho Bawa Skuat Pas-pasan )

Mereka adalah Paul Pogba, Zlatan Ibahimovic, Ander Herrera, Antonio Valencia dan Marcus Rashford. "Saya tidak mengistirahatkan pemain selain De Gea. Apakah kami bisa memainkan mereka kembali pada Rabu nanti? Saya fikir Rashford, Herrera, dan Valencia memiliki peluang dimainkan," tutur Jose.

"Paul Pogba? Saya tidak tahu. Rojo, Jones, Fellaini, Zlatan, saya juga tidak yakin mereka memiliki peluang dimainkan," tukasnya.

Prakiraan Susunan Pemain

Sevilla (4-2-3-1): Rico; Escudero, Lenglet, Mercado, Navas; Pizzarro, N'Zonzi; Nolito, Vazquez, Sarabia; Muriel.

United (4-2-3-1): De Gea; Young, Smalling, Bailly, Valencia; Pogba, Matic; Sanchez, Lingard, Mata; Lukaku

Head to Head
Manchester vs Sevilla 1-3

5 Perrtandingan Terakhir Sevilla
Leganes vs Sevilla 1-1
Eibar vs Sevilla 5-1
Sevilla vs Leganes 2-0
Sevilla vs Girona 1-0
Las Palmas vs Sevilla 1-2

5 Pertandingan Terakhir Manchester United
Yeovil 0-4 United 0-4
Tottenham 2-0 United 2-0
United 2-0 Huddersfield 2-0
Newcastle 1-0 United 1-0
Huddersfield 0-2 United 0-2
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6757 seconds (0.1#10.140)