Sosialisai Asian Games 2018 Dinilai Sangat Minim

Kamis, 01 Maret 2018 - 19:53 WIB
Sosialisai Asian Games...
Sosialisai Asian Games 2018 Dinilai Sangat Minim
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno membeberkan baru 20 persen warga Jakarta yang mengetahui perhelatan Asian Games 2018. Jumlah tersebut terbilang masih sangat minim.

Dengan rendahnya tingkat pengetahuan warga DKI tergadap Asian Games, Sandi bermaksud lebih meningkatkan kesadaran warga agar antusias menghadapi pesta olahraga terbesar di Asia. Apalagi, Jakarta (bersama Palembang) akan menjadi tuan rumah Asian Games. .

"Bagaimana memastikan demam Asian Games itu juga dibahas. Dan Pak Erick (Ketua INASGOC, Erick Tohir) tadi bersama saya sudah setuju untuk meningkatkan awareness. Karena data kami dari Jakarta Smart City, baru 20 persen warga Jakarta yang mengetahui akan ada Asian Games," ucap Sandiaga di Hotel Luminor Pecenongan, Jakarta Pusat, Kamis (1/3/2018).

Sandi menambahkan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga akan melakukan sosialisasi Asian Games yakni dengan menggelar event olahraga 18 mini maraton dengan rute lari sepanjang delapan kilometer.

"Jadi (sosialisasi) ini yang akan kami genjot. Ada beberapa event seperti 18 mini maraton, 8 kilometer mungkin nanti finishnya di GBK (Gelora Bung Karno)," kata lanjut Sandi.

Ia pun menambahkan, Pemprov akan menyediakan pin dengan logo Asian Games untuk meningkatkan kesadaran warga DKI terhadap pesta olahraga tersebut. Sasaran terdekat, kata Sandi, adalah pegawai yang bertugas di lingkungan Pemprov DKI.

"Di setiap rapat di Pemprov DKI, nanti akan disediakan pin terkait Asian Games. Pin itu dipastikan akan dipakai melekat di baju dinas seluruh pegawai negeri sipil (PNS). Dan kegiatan-kegiatan lain yang insya Allah akan mengsukseskan Asian Games," tutupnya.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0607 seconds (0.1#10.140)