Hasil Imbang Buat Pemain Persib Terpukul

Senin, 26 Maret 2018 - 22:00 WIB
Hasil Imbang Buat Pemain...
Hasil Imbang Buat Pemain Persib Terpukul
A A A
BANDUNG - Hasil imbang harus diterima Persib Bandung saat menjamu PS TIRA di pertandingan perdana Liga 1 2018. Kecewa pasti. Terpukul lebih pasnya setelah mereka kecolongan di detik-detik akhir pertandingan.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Senin (26/3/2018), Maung Bandung sebenarnya sudah bermain apik. Setidaknya sampai waktu normal, 90 menit. Tapi banyaknya pelanggaran membuat wasit memberikan tambahan waktu lima menit.

Ternyata tambahan waktu ini benar-benar dimanfaatkan skuat asuhan Rudy Eka Priyambada. Setelah tertinggal lewat gol Ezechiel Aliadjim N'Douassel di menit 32, hanya beberap detik kemudian Aleksandar Rakic membuyarkan kemenangan di depan mata. (Baca juga : Dramatis, PS TIRA Buyarkan Kemenangan Persib Bandung )

Kontan bobotoh yang siap berpesta langsung tertunduk lesu. Sejumlah pemain Persib pun seolah tak percaya. Tandukan kepala Rakic yang membelakangi gawang berhasil mengoyak gawang I Made Wiryawan yang sebelumnya bermain ciamik.

Usai pertandingan, asisten pelatih Persib Fernando Soler mengaku kecewa dengan hasil tersebut. "
"Waktu tinggal satu menit lagi kami malah lengah. Kemenangan yang sudah di depan mata jadi melayang," ujar Soler dikutip laman Liga Indonesia.

Soler memang patut bersedih. Pasalnya ia bertanggung jawab atas penampilan Supardi Nasir Cs menyusul tidak hadirnya Mario Gomez yang pulang ke Argentina.

Meski begitu Soler tidak mau Persib terpuruk. Ia ingin kembali membangun kerja sama yang baik di laga berikutnya. "Target menang memang lepas. Tapi yang penting kami tidak kalah dan harus kerja keras lagi. Kami segera mencari cara terbaik untuk mengubah keadaan," katanya.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0798 seconds (0.1#10.140)