Bhayangkara FC Korban Pertama Perseru di Liga 1
A
A
A
KAB YAPEN - Perseru meraih kemenangan pertama di Liga 1 2018. Hasil positif ini didapat pada pertandingan pekan keempat melawan Bhayangkara FC di Stadion Marora, Kab. Yapen, Sabtu (14/4/2018) sore.
Pada pertandingan itu, Perseru menang dengan skor tipis 1-0 atas juara bertahan Liga 1 musim lalu. Gol semata wayang tuan rumah dicetak oleh Kunihiro Yamashita.
Pemain yang musim lalu memperkuat Borneo FC itu mencetak gol pada menit kesembilan. Berkat kemenangan ini Perseru berhasil mendongkel posisinya dari zona degradasi dengan berada di peringkat 14 dengan raihan empat poin.
Buat Bhayangkara FC kekalahan ini merupakan yang pertama di musim 2018. Sebelumnya dalam tiga pertandingan terakhir, tim berjuluk The Guardian selalu sukses mempertahankan tren tak terkalahkan (sekali menang dan dua kali seri).
Hasil minor ini membuat posisi Bhayangkara FC turun ke posisi ketujuh dengan raihan lima poin. Kekalahan ini tentu menjadi catatan serius buat pelatih Simon McMenemy.
Pada pertandingan itu, Perseru menang dengan skor tipis 1-0 atas juara bertahan Liga 1 musim lalu. Gol semata wayang tuan rumah dicetak oleh Kunihiro Yamashita.
Pemain yang musim lalu memperkuat Borneo FC itu mencetak gol pada menit kesembilan. Berkat kemenangan ini Perseru berhasil mendongkel posisinya dari zona degradasi dengan berada di peringkat 14 dengan raihan empat poin.
Buat Bhayangkara FC kekalahan ini merupakan yang pertama di musim 2018. Sebelumnya dalam tiga pertandingan terakhir, tim berjuluk The Guardian selalu sukses mempertahankan tren tak terkalahkan (sekali menang dan dua kali seri).
Hasil minor ini membuat posisi Bhayangkara FC turun ke posisi ketujuh dengan raihan lima poin. Kekalahan ini tentu menjadi catatan serius buat pelatih Simon McMenemy.
(sha)