Tim Pencak Silat Junior Ditarget Juara Umum di Kejuaraan Dunia

Jum'at, 20 April 2018 - 21:57 WIB
Tim Pencak Silat Junior Ditarget Juara Umum di Kejuaraan Dunia
Tim Pencak Silat Junior Ditarget Juara Umum di Kejuaraan Dunia
A A A
JAKARTA - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) hari ini melepas tim junior pencak silat untuk berlaga di kejuaraan dunia di Thailand. Kejuaraan tersebut berlangsung 23-29 April 2018 mendatang.

Pelepasan berlangsung di ruang rapat lantai 3 Kemenpora RI, Jakarta, Jumat (20/4/2018). Dipimpin langsung Deputi Pembudayaan Olahraga Raden Isnanta dan Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI) Benny Sumarsono.

"Kalau pencak silat semakin maju, berarti even setingkat Olimpiade sudah menunggu kalian semua. Kejuaraan di Thailand ini walaupun hanya diikutk 31 negara tetap menjadi kebanggaan kita, karena pencak silat milik Indonesia," kata Raden Isnanta dikutip laman resmi Kemenpora.

"Pemerintah ingin mendengar berita baik, bahwa juara umum memang pantas kita raih. Meskipun tidak semua nomor kita ikuti, tetapi juara umum menjadi target," lanjut pria berkaca mata tersebut.

Benny Sumarsono menyampaikan sebanyak 17 atlet pencak silat junior hari ini dilepas untuk mengikuti kejuaraan Junior World Championship yang ketiga di Songkhla, Thailand pada 23-29 April. Atlet yang dilepas terdiri dari 17 atlet putra dan putri dengan katagori seni tunggal, beregu dan ganda yang diikuti seluruh atlet.

"Kejuaraan ini adalah pengalaman pertama untuk bertanding di luar negeri. Karena itu, manfaatkan event ini sebaik mungkin," kata Sumarsono.

Ada 31 negara yang ikutan pada kejuaraan pencak silat ini antara antara lain Indonesia, Thailand, Malaysia, Philipina, Singapura, Brunei Darusalam, Vietnam, Laos, Kamboja Afghanistan, Austria, azarbaijan, Belgia, Kanada, Mesir, Iran, Irak, Italia, Jerman, Belanda, Perancis, Korea, Jepang, Taiwan, Suriname dan lain sebagainya
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3641 seconds (0.1#10.140)
pixels