Hendra/Ahsan Kalah, Puasa Gelar Indonesia di Piala Thomas Berlanjut

Jum'at, 25 Mei 2018 - 22:28 WIB
Hendra/Ahsan Kalah,...
Hendra/Ahsan Kalah, Puasa Gelar Indonesia di Piala Thomas Berlanjut
A A A
BANGKOK - Tim beregu putra Indonesia belum mengakhiri puasa gelar di Piala Thomas. Prestasi besar yang dicetak Jonatan Christie dkk pada tahun ini hanya berada di semifinal.

Pada pertandingan semifinal melawan China di Impact Arena, Jumat (25/5/2018). Indonesia kalah 1-3 atas China. Sektor tunggal putra menjadi salah satu faktor penyebab kekalahan ini.

Penilaian ini bukan tanpa alasan. Pasalnya, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie gagal mendulang poin di pertandingan semifinal melawan China.

Anthony, yang turun di partai pembuka dikalahkan Chen Long dengan 20-22, 16-21. Tak jauh berbeda dengan pebulu tangkis asal Ciamis, Jonatan juga ditaklukan Shi Yuqi melalui pertarungan rubber game 21-18, 12-21, 15-21.

Alhasil, tekanan berada di pundak ganda putra. Dan, satu-satunya poin buat tim beregu putra Indonesia disumbangkan Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon.

Pasangan terbaik dunia saat ini sukses mengalahkan Liu Cheng/Zhang Nan dengan 12-21, 21-17, 21-15. Sementara duet Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan justru gagal mendulang poin usai dikalahkan Li Junhui/Liu Yuchen 17-21, 21-18, dan 12-21.

Dengan kekalahan ini tim Thomas Indonesia belum berhasil mengakhiri puasa gelar. Kejayaan bulu tangkis Indonesia di turnamen tertua ini terjadi pada 2002 saat mengalahkan Malaysia di final dengan skor 3-2.

Hasil Lengkap Semifinal Indonesia vs China


Tunggal 1: Anthony Sinisuka Ginting vs Chen Long 20-22, 16-21

Ganda 1: Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon vs Liu Cheng/Zhang Nan 12-21, 21-17, 21-15

Tunggal 2: Jonatan Christie vs Shi Yuqi 21-18, 12-21, 15-21

Ganda 2: Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Li Junhui/Liu Yuchen 17-21, 21-18, 12-21.

Tunggal 3: Ihsan Maulana Mustofa vs Lin Dan (-)
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0708 seconds (0.1#10.140)