Dramatis, Gol Bunuh Diri Bouhaddouz Tandai Kemenangan Timnas Iran

Sabtu, 16 Juni 2018 - 00:19 WIB
Dramatis, Gol Bunuh Diri Bouhaddouz Tandai Kemenangan Timnas Iran
Dramatis, Gol Bunuh Diri Bouhaddouz Tandai Kemenangan Timnas Iran
A A A
ST. PETERSBURG - Timnas Iran memetik poin sempurna setelah mengalahkan Maroko 1-0 di matchday pertama Grup B Piala Dunia 2018. Gol bunuh diri Aziz Bouhaddouz jadi mimpi buruk Maroko di pertandingan tersebut.

Bertanding di Saint Petersburg Stadium di Kota St. Petersburg, Jumat (15/6/2018) waktu setempat, Maroko dan Iran melacarkan aksi jual beli serangan. Namun, masing-masing kubu tak kunjung mencetak gol

Hingga pada akhirnya di babak kedua, Maroko menarik keluar Ayoub Kaabi dan memasukan Aziz Bouhaddouz pada menit ke-77. Keputusan pelatih asal Prancis Herve Renard nampaknya menjadi awal mimpi buruk timnya.

Saat laga memasuk waktu tambahan, papan skor masih 0-0. Tepatnya di menit ke-90 (+5) Iran mendapat tendangan bebas setelah Sofyan Amrabat melanggar Saman Ghoddos jauh dari kotak penalti.


Set piece tersebut diambil Ehsan Haji Safi dengan melepas umpan ke mulut gawang Maroko. Namun, pemain pengganti Aziz Bouhaddouz gagal mengantisipasi umpan tersebut.

Dia menanduk bola dengan maksud menjaga wilayah bertahan. Namun, bola hasil sundulannya justru masuk ke gawang sendiri. Celakanya, gol bunuh diri tersebut terjadi di ujung pertandingan.

Di sisa pertandingan, Maroko harus menelan kekalahan menyakitkan 0-1. Sebaliknya, bagi Iran pertandingan ini menandai langkah positif mereka di Piala Dunia 2018.

Susunan Pemain Kedua Tim


Maroko (3-4-3): Monir El Kajoui, Achraf Hakimi, Mehdi Benatia (C), Romain Saiss, Hakim Ziyach, Karim El Ahmadi, Younes Belhanda, Mbark Boussoufa, Noureddine Amrabat, Amine Harit, Ayoub El Kaabi

Iran (4-2-3-1):
Ali Beiranvand, Ehsan Hajisafi, Roozbeh Cheshmi, Morteza Pouraliganji, Ramin Rezaeian, Masoud Shojaei (C), Omid Ebrahimi, Vaid Amiri, Karim Ansarifard, Alireza Jahanbakhsh, Sardar Azmoun
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6293 seconds (0.1#10.140)