Lewis Hamilton Masih Raba Peta Kekuatan di GP Prancis
A
A
A
LE CASTELLET - Lewis Hamilton keluar sebagai pembalap tercepat di sesi latihan bebas hari pertama GP Prancis. Akhir pekan ini, Prancis akan kembali jadi tuan rumah balap Formula 1 setelah sepuluh tahun absen.
Tampil di Sirkuit Paul Ricard, Jumat (22/6/2018) waktu setempat, Hamilton keluar sebagai pembalap tercepat dengan catatan waktu 1 menit 32.539 detik. Hasil tersebut terbilang memuaskan, namun, jika dibandingkan sesi pertama, mobil Hamilton sebetulnya sedikit melambat.
Pada kesempatan tampil di sesi latihan bebas pertama, pembalap asal Inggris tersebut berhasil mengukir catatan waktu 1 menit 32.231 detik. (Baca juga: Hamilton Melambat di Latihan Bebas Kedua GP Prancis )
"Sirkuit Paul Ricard ini merupakan tempat yang benar-benar indah. Namun, kita tidak akan benar-benar tahu potensi mobil sampai besok semua pembalap menyalakan mesin mereka untuk melakoni race," kata Hamilton, dikutip Reuters, Sabtu (23/6/2018).
Bagi sebagian besar pembalap, Sirkuit Paul Ricard yang terletak di Le Castellet merupakan lintasan yang asing. Grand Prix Formula 1 (F1) terakhir kali digelar ditempat itu pada 2008. Meskipun, race pertama kali digelari di Prancis pada tahun 1990.
Tampil di Sirkuit Paul Ricard, Jumat (22/6/2018) waktu setempat, Hamilton keluar sebagai pembalap tercepat dengan catatan waktu 1 menit 32.539 detik. Hasil tersebut terbilang memuaskan, namun, jika dibandingkan sesi pertama, mobil Hamilton sebetulnya sedikit melambat.
Pada kesempatan tampil di sesi latihan bebas pertama, pembalap asal Inggris tersebut berhasil mengukir catatan waktu 1 menit 32.231 detik. (Baca juga: Hamilton Melambat di Latihan Bebas Kedua GP Prancis )
"Sirkuit Paul Ricard ini merupakan tempat yang benar-benar indah. Namun, kita tidak akan benar-benar tahu potensi mobil sampai besok semua pembalap menyalakan mesin mereka untuk melakoni race," kata Hamilton, dikutip Reuters, Sabtu (23/6/2018).
Bagi sebagian besar pembalap, Sirkuit Paul Ricard yang terletak di Le Castellet merupakan lintasan yang asing. Grand Prix Formula 1 (F1) terakhir kali digelar ditempat itu pada 2008. Meskipun, race pertama kali digelari di Prancis pada tahun 1990.
(sha)