Ogah Remehkan Vargas, Amir Khan Ingin Buktikan Diri
A
A
A
BIRMINGHAM - Amir "King" Khan mengaku sudah berada dalam kondisi yang sangat siap untuk menghadapi Samuel Vargas pada 9 September mendatang di Arena Birmingham, Birmingham, Inggris.
Petinju Inggris keturunan Pakistan itu yakin bahwa dia siap untuk meladeni seluruh kemampuan yang dibawa Vargas ke Bimingham. Khan menegaskan kalau dirinya masih memiliki banyak peluru di dalam gudang senjatanya.
"Anda bisa mengatakan bahwa Vargas ingin berbicara dengan jotosannya. Saya memiliki lawan di depan saya yang ingin memperoleh kemenangan mengesankan. Saya akan siap untuk apa pun yang dia bawa," tandas Khan, sebagaimana mengutip dari Sky Sports.
"Kami akan terus bergerak maju. Kami tahu Vargas ingin membuat nama untuk dirinya sendiri. (Promotor) Eddie (Hearn) mengatakan petinju ini terus mengganggu dia untuk melawan saya, jadi itu berarti dia sudah melihat sesuatu untuk mengalahkan saya," jelasnya.
Khan pun berharap, baik dirinya maupun Vargas untuk membuktikan semuanya di atas ring. Dia sendiri tidak pernah berpandangan bahwa pertempuran ini akan berlangsung mudah.
"Saya masih berusia 31 tahun, masih muda dan merasa saya bisa sparing dan berlari seperti semua petinju muda, saya memiliki begitu banyak energi," tukas petinju dengan catatan tanding 32-4, 20KO.Menurut Khan, kontes pertarungan melawan Vargas ini juga berpeluang untuk menjadi eliminasi akhir gelar WBA di kelas welter.
Petinju Inggris keturunan Pakistan itu yakin bahwa dia siap untuk meladeni seluruh kemampuan yang dibawa Vargas ke Bimingham. Khan menegaskan kalau dirinya masih memiliki banyak peluru di dalam gudang senjatanya.
"Anda bisa mengatakan bahwa Vargas ingin berbicara dengan jotosannya. Saya memiliki lawan di depan saya yang ingin memperoleh kemenangan mengesankan. Saya akan siap untuk apa pun yang dia bawa," tandas Khan, sebagaimana mengutip dari Sky Sports.
"Kami akan terus bergerak maju. Kami tahu Vargas ingin membuat nama untuk dirinya sendiri. (Promotor) Eddie (Hearn) mengatakan petinju ini terus mengganggu dia untuk melawan saya, jadi itu berarti dia sudah melihat sesuatu untuk mengalahkan saya," jelasnya.
Khan pun berharap, baik dirinya maupun Vargas untuk membuktikan semuanya di atas ring. Dia sendiri tidak pernah berpandangan bahwa pertempuran ini akan berlangsung mudah.
"Saya masih berusia 31 tahun, masih muda dan merasa saya bisa sparing dan berlari seperti semua petinju muda, saya memiliki begitu banyak energi," tukas petinju dengan catatan tanding 32-4, 20KO.Menurut Khan, kontes pertarungan melawan Vargas ini juga berpeluang untuk menjadi eliminasi akhir gelar WBA di kelas welter.
Tale of The Tape | ||
Amir Khan | vs | Samuel Vargas |
08 Desember 1986 | Lahir | 12 April 1989 |
Inggris | Asal | Kolombia |
174cm | Tinggi | 175cm |
180cm | Jangkauan | 183cm |
King Khan | Julukan | - |
Orthodox | Stance | Orthodox |
32 (20KO) | Menang | 29 (14KO) |
4 | Kalah | 3 |
- | Seri | 2 |
(nug)