Pasca Tumbangkan Golovkin, Canelo Tantang Jawara Kelas Menengah Asal Inggris

Minggu, 07 Oktober 2018 - 10:01 WIB
Pasca Tumbangkan Golovkin, Canelo Tantang Jawara Kelas Menengah Asal Inggris
Pasca Tumbangkan Golovkin, Canelo Tantang Jawara Kelas Menengah Asal Inggris
A A A
NEVADA - Saul 'Canelo' Alvarez akan menantang juara kelas menengah tinju dunia asal Inggris Rocky Fielding di New York pada 15 Desember 2018. Ini laga pertama petinju asal Meksiko tersebut pasca menumbangkan Gennady Golovkin di T-Mobile Arena, Nevada, AS.

"Senang mengumumkan pertarungan saya berikutnya," kata Alvarez, Jumat (5/10/2018), seperti dilansir news.abs-cbn.com. "Pertarungan digelar 15 Desember di Madison Square Garden (MSG) New York.

"Saya mengambil tantangan besar dan akan bertarung untuk mempertahankan gelar juara dunia pada 168 pounds melawan Rocky Fielding, juara WBA saat ini!"

Canelo mengakhiri kekuasaan tak terkalahkan Golovkin sebagai juara kelas menengah gabungan dengan keputusan mayoritas di Las Vegas pada 15 September. Petinju kelahiran Guadalajara, Meksiko, 18 Juli 1990 menang angka 114-114, 115-113, 115-113 yang membuatnya mendapatkan sabuk kelas menengah World Boxing Council (WBC), dan WBA, dam membuat rekor Alvarez 50 kali menang (34 KO)-1 kalah, 2 imbang.

Fielding, 31, menjadi juara dunia reguler WBA di kelas menengah super pada bulan Juli dengan kemenangan KO atas Tyron Zeuge, meskipun WBA juga mengakui sesama petinju Inggris Callum Smith sebagai juara 'super' di kelas tersebut setelah mengalahkan George Groves di Arab Saudi pada September.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6799 seconds (0.1#10.140)