Hajar Empoli, Carlo Ancelotti Malah Kritik Pemain Napoli

Sabtu, 03 November 2018 - 11:47 WIB
Hajar Empoli, Carlo...
Hajar Empoli, Carlo Ancelotti Malah Kritik Pemain Napoli
A A A
NAPLES - Pesta gol ke gawang Empoli jutsru tak membuat pelatih Napoli Carlo Ancelotti puas. Juru taktik senior itu malah mengritik anak asuhnya.

Pada pertandingan di San Paolo, Sabtu (4/11/2018) dinihari, Napoli berhasil meraih hasil gemilang.
Partenopei memulai pesta gol ketika laga berlangsung sembilan. Sebuah serangan balik dan umpan Kalidou Koulibaly sukses diteruskan Lorenzo Insigne untuk menaklukkan Ivan Provedel.

Pada menit 38 San Paolo kembali bersorak saat Napoli menggandakan keunggulan. Kali ini Mertens yang mencatatkan namanya di papan skor.

Empoli sempat memperkecil ketinggalan melalui Francesco Caputo yang lolos dari perangkap off-side. Tapi Mertens di menit 64 mengembalikan keungulan dua gol tuan rumah. Pada posisi 3-1 mental Empoli jatuh sementara Napoli semakin merajalela untuk menutup pertandingan dengan tambahan dua gol melalui Arkadiusz Milik dan Mertens pada menit 90 dan 90+3.

"Kami menghargai usaha pemain. Mereka berhasil menunjukkan penampilan terbaik dan Empoli juga bermain lebih baik," ucap Ancelotti dikutip Fottballitalia.

"Saya lebih marah daripada bersemangat. Karena hasilnya kami memang mempunyai permainan yang hebat. Tapi soal pertunjukkan di lapangan Empoli bermain lebih baik dari kami," sungut Ancelotti.

Menurutnya, sepanjang permainan Empoli memperlihatkan penguasaan bola lebih baik. "Mereka lebih banyak melakukan inisiatif."

"Kami hanya bermain imbang dengan Roma meski bermain lebih baik dari sekarang. Sedangkan hari ini saya hargai usaha pemain. Saya sempat bicara dengan Aurelio Andreazzoli (pelatih Empoli) di akhir pertandingan, kalau Empoli bermain sangat baik dan saya terkesan. Dia mungkin berpikir saya bercanda, tapi saya benar-benar serius. Kami sama sekali tak punya serangan mematikan, tapi Empoli bermain lebih baik dari kami," tandas Ancelotti.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6841 seconds (0.1#10.140)