Jelang Inter Milan vs Barcelona: Nasib Lionel Messi Masih Abu-Abu

Selasa, 06 November 2018 - 10:46 WIB
Jelang Inter Milan vs...
Jelang Inter Milan vs Barcelona: Nasib Lionel Messi Masih Abu-Abu
A A A
MILAN - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde mengonfirmasi bahwa ia telah mendaftarkan Lionel Messi dalam daftar skuat saat bermain melawan Inter Milan pada laga lanjutan Liga Champions 2018/2019 di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (7/11/2018) dini hari WIB. Penyerang bertubuh mungil itu dilaporkan belum mendapatkan izin dari tim medis.

Messi belum bermain sejak mematahkan tulang pada pergelangan tangannya saat mengantarkan Barcelona menang atas Sevilla pada 20 Oktober lalu. Pemain berusia 31 tahun itu dilaporkan bakal absen selama tiga pekan, tetapi ia kembali berlatih setelah 10 hari menjalani proses pemulihan.

Messi tampaknya yakin bisa tampil melawan Inter dan kini dia sudah bersama rombongan Bercelona ke Milan. Kendati demikian, Valverde bisa sewaktu-waktu mencoret Messi dari skuat Barcelona jika ia kembali mengalami cedera sebelum pertandingan berlangsung.

"Leo pada titik di mana dia mungkin tersedia, tetapi kami harus menunggu hingga setelah sesi pelatihan untuk memutuskan. Kami harus melihat apakah dia bisa bermain. Dalam hal permainan dan gerakannya, dia baik-baik saja, tapi kami harus menunggu. Tentu saja perlu untuk mengembalikannya sesegera mungkin - selalu lebih baik jika dia ada di sana," kata Valverde dikutip dari ESPN, Selasa (6/11/2018).

"Ada tiga atau empat kemungkinan yang sedang kami pelajari. Salah satunya adalah dia bermain dari awal, tetapi kami harus hati-hati dalam membuat keputusan dan yang tidak kami lakukan adalah mengambil risiko," sambungnya.

Barcelona sebenarnya tidak terlalu mengkhawatirkan absennya Messi di pertandingan melawan Inter Milan. Pasalnya, The Blaugrana telah memenangkan tiga pertandingan sejak ia cedera (Inter, Real Madrid, dan Rayo Vallecano).
(sha)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0886 seconds (0.1#10.24)